Bangun Rumah Adat di Ende, Ammar Zoni Galang Dana

Minggu 17-10-2021,07:00 WIB
Reporter : Tiko

Radartasik.com  — Pemain sinetron Ammar Zoni menyampaikan bahwa akan ada aksi sosial yang dilakukannya pada akhir bulan ini. Yaitu sebuah acara penggalangan dana untuk membantu proses pembangunan rumah adat di Ende, Flores, Nusa Tenggara Timur.

Ammar Zoni mengatakan, aksi penggalangan dana ini dibuat dalam format  fashion show.  Rencananya acara ini digelar pada 29 Oktober mendatang.

“Kita mau menggalang dana dengan cara  fashion show.  Nantinya hasil penggalangan dana itu untuk membuat rumah adat di Ende, Flores,” ujar Ammar Zoni saat ditemui di bilangan Depok Jawa Barat Sabtu (16/10).

Aksi sosial yang akan dilakukan suami Irish Bella tersebut didasarkan pada alasan yang kuat. Ia ingin melakukan sesuatu untuk Ende, sebab di sana adalah tempat lahirnya Pancasila.

“Karena kita ingin membuat, Pancasila sebenarnya terlahir di Ende sana. Di saat Bung Karno dibuang di sana. Pancasila lahirnya di bawah pohon sukun dan dia terpikirkan membuat Pancasila,” ungkap Ammar Zoni.

Karena Ende memiliki sejarah yang kuat, maka Ammar Zoni pun tergerak hatinya untuk melakukan hal yang positif. Tujuannya adalah untuk mengangkat karakter sekaligus sejarah Ende yang luar biasa.

“Kami juga lagi mempersiapkan sebuah produksi film. Yang nantinya saya akan main sekaligus saya jadi eksekutif produser di sana. Film apa, nantikan lebih lanjutnya,” tutur Ammar Zoni. (jpg)

Tags :
Kategori :

Terkait