Meluncur 6 Februari, Asus Zenfone 12 Ultra Hadir Mengusung Layar Punch Hole di Tengah Dilengkapi Fitur Premium

Meluncur 6 Februari, Asus Zenfone 12 Ultra Hadir Mengusung Layar Punch Hole di Tengah Dilengkapi Fitur Premium

Zenfone 12 Ultra Siap Meluncur 6 Februari--

RADARTASIK.COM - Asus Zenfone 12 Ultra siap meluncur pada 6 Februari dengan berbagai fitur canggih yang menarik perhatian pecinta gadget.

Salah satu hal yang cukup mengejutkan adalah kehadiran jack headphone 3.5mm di Asus Zenfone 12 Ultra, sebuah fitur yang semakin jarang ditemui pada smartphone flagship saat ini.

Selain itu, teaser resmi dari Asus juga mengungkapkan sekilas tampilan desain ponsel ini yang semakin membuat penasaran.

Desain Modern dengan Layar AI-Powered

Dalam video teaser yang diposting oleh Asus di platform X, terlihat bahwa Asus Zenfone 12 Ultra akan mengusung layar dengan punch hole di tengah.

Menariknya, layar ini juga menunjukkan adanya fitur real-time call translation berbasis AI di Zenfone 12 Ultra yang memungkinkan pengguna untuk menerjemahkan percakapan secara langsung saat melakukan panggilan.

BACA JUGA:Rahasia di Balik Keunggulan Asus Zenfone 9 Smartphone Ringkas dengan Performa Tinggi

Spesifikasi Kelas Flagship

Menurut rumor yang beredar, Asus Zenfone 12 Ultra memiliki spesifikasi yang hampir identik dengan ROG Phone 9 Pro, tetapi tanpa fitur gaming.

Jika kabar ini benar, maka smartphone ini akan hadir dengan spesifikasi sebagai berikut:

• Chipset: Snapdragon 8 Elite SoC

• Layar: 6,78 inci FullHD+ LTPO AMOLED dengan refresh rate 185Hz

• Baterai: 5.800 mAh dengan dukungan pengisian daya cepat 65W

• Kamera utama: 50MP

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: