Patrick Kluivert Jadi Pelatih Timnas Indonesia Menggantikan Shin Tae-yong? Ini Kata Erick Thohir
Digadang-gadang Patrick Kluivert jadi pelatih Timnas Indonesia menggantikan Shin Tae-yong. Foto: Tangkapan Layar X/Istimewa---
Salah satu calon kuat pengganti Shin Tae-yong yaitu Patrick Kluivert.
Patrick Kluivert adalah legenda timnas Belanda. Dia striker tajam di eranya.
Patrick Kluivert pernah membela Ajax Amsterdam, AC Milan, Barcelona dan klub besar lainnya.
"Untuk pelatih-pelatih yang diinterview memang ada tiga nama waktu itu dan juga berikut beberapa asisten sebagai opsi pendamping pelatih karena kita yakini tidak ada pelatih yang sempurna, pasti masing-masing pelatih punya kekurangan," jelas dia.
Erick Thohir tidak menyangkal ketika di tanya oleh pewarta soal kans Kluivert menjabat sebagai pelatih timnas Indonesia.
"Memang salah satu kandidat yang saya interview yang namanya disebutkan tadi (Kluivert)," ucap Erick.
Erick Thohir meminta masyarakat menunggu pengumuman resminya Minggu, 12 Januari 2025.
"Nanti kita undang semua media untuk preskon tanggal 12 kurang lebih jam 4 sore. Tanggal 11 malam sudah mendarat, tanggal 12 kita beri kesempatan buat media untuk tanya jawab," terang dia.
Patrick Kluivert Calon Kuat Pelatih Timnas Indonesia
Apakah Patrick Kluivert calon kuat pelatih timnas Indonesia, selain nama Louis Van Gaal.
“Calon pelatih Timnas Indonesia diinterview memang ada tiga nama waktu itu dan juga berikut beberapa asisten sebagai opsi pendamping pelatih karena kita yakini tidak ada pelatih yang sempurna, pasti masing-masing pelatih punya kekurangan," ujar ErickThohir saat menjawab pertanyaan wartawan seputar Patrick Kluivert.
"Memang salah satu kandidat yang saya interview yang namanya disebutkan tadi Patrick Kluivert ," jelas Erick menegaskan.
Erick Thohir menambahkan, pelatih baru Timnas Indonesia akan
Nama Patrick Kluivert menjadi salah satu kandidat yang gencar dirumorkan bakal menangani Timnas Indonesia selain Marco van Basten dan Louis van Gaal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: