Alberto Rodriguez Ceritakan Reaksi Keluarga Setelah Persib Juara Liga 1 2023/2024 dan Terpilih Best XI

Alberto Rodriguez Ceritakan Reaksi Keluarga Setelah Persib Juara Liga 1 2023/2024 dan Terpilih Best XI

Alberto Rodriguez ceritakan reaksi keluarga setelah Persib Juara Liga 1 2023/2024 dan terpilih Best XI.-persib-

BANDUNG, RADARTASIK.COM - Bek Persib Alberto Rodriguez menikmati libur kompetisi dengan berpulang ke kampung halamannya di Spanyol. Alberto 'pulang kampung' setelah mengantarkan Maung Bandung meraih gelar Juara Liga 1 2023/2024.

Setibanya di Spanyol, Alberto Rodriguez disambut dengan penuh sukacita oleh keluarganya. Apalagi, dia pulang dengan membawa prestasi yang membanggakan dari Bandung, Indonesia.

Alberto Rodriguez menyampaikan kebahagiaan mengantarkan Persib Bandung meraih gelar Juara Liga 1 2023/2024 tidak hanya dirasakan oleh dirinya sendiri.

Alberto Rodriguez menceritakan bahwa keluarganya turut merasakan kebahagiaan langsung meskipun dari Spanyol.

BACA JUGA:Jelang Berangkat ke Amerika, Skuad Kopi Good Day DBL Indonesia All-Star 2024 Uji Coba dengan Timnas U18

Dia mengungkapkan keluarga dan teman-temannya sangat senang dengan capaian yang diraihnya di Liga 1 2023/2024 bersama Persib Bandung.

Selain karena tim yang diperkuat meraih gelar juara, kebahagiaan keluarga dan teman-temannya semakin lengkap setelah Alberto Rodriguez terpilih sebagai Best XI Liga 1 2023/2024.

Untuk diketahui, Alberto Rodriguez terpilih sebagai 11 pemain terbaik Liga 1 2023/2024 bersama tiga rekannya dari Persib yakni Marc Klok, Ciro Alves, dan David da Silva.

Alberto pastikan tetap jaga kebugaran

BACA JUGA:Hati-hati! Tiga Ruas Tol Alami Kenaikan Volume Kendaraan Jelang Mudik Idul Adha

Alberto memastikan tetap menjaga kebugaran di tengah-tengah libur kompetisi. Sebagai pemain profesional, dia tetap menyisihkan waktu untuk berolahraga.

Disela-sela liburan bersama keluarga dan teman-teman di Spanyol, Alberto memastikan dirinya tetap berlatih agar tidak kehilangan ritme jelang kompetisi musim depan.

Menurutnya, berlatih ringan tetap penting dilakukan demi menjaga kebugaran fisik dan tetap siap saat kembali berlatih.

Dia memastikan akan terus menjaga kebugaran selama libur kompetisi agar bisa menyesuaikan diri saat dipanggil Persib untuk melakukan persiapan musim depan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: persib.co.id