Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya, Koalisi Besar Mulai Terwujud untuk Memenangkan Viman Alfarizi Ramadhan

Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya, Koalisi Besar Mulai Terwujud untuk Memenangkan Viman Alfarizi Ramadhan

Deklarasi dukungan PBB kepada Kandidat Bacawalkot Partai Gerindra, Viman Alfarizi Ramadhan untuk Pilkada Kota Tasikmalaya, kemarin Kamis 9 Mei 2024. istimewa--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Koalisi besar hasil gerakan jogging politik yang dilakukan Partai Gerindra untuk memenangkan Viman Alfarizi Ramadhan (VAR) di Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya tampaknya bakal terwujud.

VAR yang diusung Gerindra dengan kekuatan 10 kursi sebenarnya telah mengamankan tiket untuk daftar ke KPU. Kini kekuatannys berlipat lagi. Itu setelah PBB (Partai Bulan Bintang) menyatakan dukungannya.

Kamis sore 9 Mei 2024 kemarin di salah satu rumah makan di Jalan Djuanda, PBB menyatakan dukungannya untuk memenangkan VAR di Pilkada Kota Tasikmalaya yang akan dihelat November ini.

Ketua DPC PBB Kota Tasikmalaya Ichwan Shafa menyatakan, analisa pihaknya menentukan dukungan kepada VAR ini sebetulnya tak instan. 

BACA JUGA:Respons Penjual Daging Ayam Potong terhadap Rencana Sertifikasi Halal Daging Ayam Potong

"Kita sudah lama bersama-sama. Saya secara pribadi melihat sosok VAR ini seperti apa, karakternya seperti apa. Alhamdulillah jiwa kepemimpinan untuk Kota Tasikmalaya ada di dirinya," paparnya.

"Tentu juga kesepahaman kami dengan VAR ini telah berpikir jika menang akan seperti apa kedepan. Alhamdulillah kita dengan Gerindra sudah sepaham sejak lama," sambungnya.

Dia menerangkan, kalaupun harus menjadi koalisi besar meskipun tiket sudah aman, tetapi membangun Kota Tasikmalaya ini harus bersama. Dan hal ini yang juga didengungkan VAR dalam setiap gerakannya.

"Kita sepakat untuk Z1 Kang VAR. Untuk Z2 kita jaring bareng-bareng. Ada beberapa parameter untuk menentukan pendamping VAR. Ya melalui survei, dan hal lainnya," terangnya.

BACA JUGA:Ini Jenis-Jenis Makanan Cita Rasa Nusantara untuk Jemaah Haji Indonesia 2024 di Tanah Suci

Ketua DPC Partai Gerindra Kota Tasikmalaya H Aslim menuturkan, parpol yang dipimpinnua ini mendapat berkah dengan PBB mendeklarasikan Bacawalkotnya adalah Viman Alfarizi Ramadhan.

"Tentu tadinya kekuatan kami 10 kursi, sekarang bertambah menjadi 11 kursi. Mudah-mudahan besok lusa dan seterusnya akan bertambah terus sesuai dengan apa yang kami harapkan," tuturnya memberi sinyal koalisi besar bakal terwujud. 

Aslim mengakui, komunikasi dengan partai politik lainnya juga telah terbangun dengan baik dan terus gencar dilakukan pihaknya. Karena momentum Pilkada ini harus menjadi pesta politik yang riang gembira, nyaman dan aman di masyarakat.

"Itu kita awali dengan jogging politik kemarin, dan jogging-jogging politik lainnya akan terus kita lakukan. Target koalisi besar Insya Allah tentunya mudah-mudahan bisa terwujud," tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: