Piala Menpora: Pelatih Persikabo: Yang Penting Cetak Gol Pertama

Piala Menpora: Pelatih Persikabo: Yang Penting Cetak Gol Pertama

SOLO — Persikabo 1973 baru mengoleksi satu poin dari dua kali pertandingan. Kendati begitu, mereka masih punya peluang lolos ke babak delapan besar Piala Menpora 2021.

Peluang itu yang akan dicoba dimaksimalkan saat menghadapi Barito Putera di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/03/2021) pukul 15.15 (siaran langsung Indosiar).

Karena itu, pelatih Persikabo Igor Kriushenko menekankan pada pemainnya untuk bisa mencetak gol pertama.

”Yang penting cetak gol pertama dulu. Setelah itu bagaimana hasilnya nanti kita lihat,” kata Igor dalam jumpa pers virtual dilansir laman Indonesia Baru, Senin (29/03/2021).

Gol pertama, kata dia, dapat menambah rasa percaya diri Andy Setyo Nugroho dan kawan-kawan. Terlebih Persikabo pernah mencetak gol cepat saat melawan Arema FC di partai pembuka lewat Ahmad Nufiandani.

Sayangnya, mereka juga kemasukan gol di menit-menit akhir.

Dirinya sudah mengevaluasi secara menyeluruh hasil dua laga sebelumnya. Bahkan, pelatih berusia 57 tahun itu sudah memberikan catatan khusus kepada pemain.

”Saya sudah bicara pada pemain soal apa yang harus diperbaiki di laga selanjutnya. Kita harus berusaha dari awal sampai akhir,” ungkapnya. (lan)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: