Mungkin Memberikan Kode Bahaya, Inilah 7 Alasan Kucing Terus Mengeong di Malam Hari

Mungkin Memberikan Kode Bahaya, Inilah 7 Alasan Kucing Terus Mengeong di Malam Hari

Inilah 7 alasan kucing terus mengeong di malam hari, mungkin memberikan kode bahaya.-Radartasik.com-

1. Merasa Kesakitan atau Cemas

Ketika merasa tidak nyaman dengan kondisi tubuhnya kucing cenderung akan terus mengeong seperti sedang merintih.

Hal ini disebabkan kucing tersebut punya masalah kesehatan tertentu, akhirnya mereka pun harus mengeong demi mendapat perhatian manusia.

Berbagai kondisi kesehatan yang bisa mengganggu kucing yaitu kecemasan, rasa sakit dari penyakit kronis, gangguan tidur bahkan demensia.

BACA JUGA: Catat, Ini Cara Menghilangkan Gas Beracun Mematikan dari Dalam Sumur dengan Benda di Sekeliling Kamu

2. Melihat Sesuatu

Kucing cenderung akan mengeong jika melihat sesuatu yang aneh bisa itu hanya sekadar hal yang menarik perhatiaannya atau hal yang mengancamnya.

Namun perlu diingat, melihat sesuatu di sini tidak selalu soal hal mistis, seperti melihat roh jahat.

Bisa jadi kucing melihat kucing lain, sehingga mereka pun mengeong untuk berkomunikasi.

Atau, mereka mungkin melihat hewan lain yang bisa mengancamnya, sehingga instingnya pun membuat kucing mengeong.

BACA JUGA: Ivan Dicksan di Pilkada Kota Tasikmalaya 2024 Tarungnya ‘Panglima’ ASN Melawan Politisi dan Orang Berduit

3. Merasa Lapar

Alasan berikutnya tentang mengapa kucing mengeong di malam hari, karena kucing merasa sangat lapar.

Mereka cenderung akan mengeong keras demi menarik perhatian pemilik untuk memberinya makan.

Perlu diketahui, selama kurang lebih 8 jam kucing tentu tidak makan apapun, jadi saat terbangun tentu mereka merasa lapar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: