Riding Gear Lengkap Wajib Digunakan saat Berkendara Sepeda Motor

Riding Gear Lengkap Wajib Digunakan saat Berkendara Sepeda Motor

Riding gear lengkap wajib digunakan saat berkendara sepeda motor.-PT DAM-

Riding Gear Lengkap Wajib Digunakan saat Berkendara Sepeda Motor

BANDUNG, RADARTASIK.COM – Berkendara menjadi kegiatan sehari-hari masyarakat Indonesia. Sebagian besar pengendara motor masih tidak memperhatikan keselamatan karena tanpa menggunakan riding gear lengkap.

Ketika berkendara, perlengkapan yang wajib digunakan di antaranya helm, jaket, celana panjang sarung tangan dan sepatu.

”Itu menjadi hal penting yang wajib dipakai ketika berkendara untuk meminimalisir risiko saat terjadi kecelakaan di jalan raya,” kata Ludhy Kusuma, Safety Riding Development PT Daya Adicipta Motora, Main Dealer Honda Jawa Barat dalam siaran persnya.

BACA JUGA: Infinix Zero 30 5G Ponsel Canggih dengan RAM 12GB dan Kamera 108MP Harga Murah

BACA JUGA: Mantan Kapten Persebaya Sudah Gabung Skuad Persib, Kenapa Ciro Alves dan Alberto Rodriguez Pulang Lagi?

Riding gear merupakan kelengkapan berkendara yang harus digunakan secara keseluruhan karena tubuh harus terlindungi secara utuh ketika terjadi suatu kecelakaan atau pada suatu kondisi darurat.

Kecelakaan berkendara tidak mengenal waktu dan tempat, di mana pun dan kapan pun potensi kecelakaan akan selalu ada ketika kita sedang berkendara.

Pengendara wajib mempersiapkan diri untuk melindungi seluruh organ penting pada bagian tubuh yang bisa menyebabkan terluka apabila mengalami kecelakaan saat berkendara.

Helm berfungsi sebagai pelindung kepala. Jaket melindungi tubuh bagian atas dari gesekan maupun benturan. Dan, sarung tangan melindungi telapak tangan.

BACA JUGA: Detik-Detik Mantan Kapten Persebaya Gabung Persib Mengharukan, Ayah dan Ibunya Beda Pendapat

BACA JUGA: Adik Polytron Fox-R Coming Soon, Top Speed 130 Km Per Jam

Sedangkan celana panjang melindungi seluruh kaki dari gesekan maupun benturan. Sepatu akan melindungi bagian mata kaki hingga telapak kaki.

”Selalu lindungi diri kita dengan riding gear lengkap dan aman, pakai riding gear yang lengkap namun tetap aman dan nyaman saat berkendara,” tutur dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: