Pelatih PSIS Semarang Sebut Hanya Mainkan Pemain Kerja Keras Saat Latihan, Salah Satunya Mantan Pemain Persib

Pelatih PSIS Semarang Sebut Hanya Mainkan Pemain Kerja Keras Saat Latihan, Salah Satunya Mantan Pemain Persib

Pelatih PSIS Semarang sebut hanya mainkan pemain kerja keras saat latihan, salah satunya mantan pemain Persib.-psis-

Pelatih PSIS Semarang Sebut Hanya Mainkan Pemain Kerja Keras Saat Latihan, Salah Satunya Mantan Pemain Persib

SEMARANG, RADARTASIK.COM - Mantan pemain Persib Gian Zola mendapatkan kesempatan bermain bersama PSIS Semarang.

Mantan pemain Persib yang kini berseragam PSIS Semarang Gian Zola tampil apik saat latihan maupun pertandingan.

Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius mengungkapkan, pemain yang mendapatkan kesempatan bermain adalah yang bekerja keras saat latihan.

Gilbert Agius menyebut Gian Zola menjadi salah satu pemain yang bekerja keras untuk mendapatkan kesempatan bermain.

BACA JUGA:Tata Cara Pendaftaran Beasiswa S1 Baznas Kabupaten Tasikmalaya dan Persyaratannya, Mahasiswa Tasik Harus Tahu!

Menurut Agius, mantan pemain Persib Gian Zola mampu memanfaatkan kesempatan yang diberikan jajaran pelatih.

"Gian Zola berlatih dengan baik dan kerja keras untuk dapatkan menit bermain, dia mampu memanfaatkan kesempatan dengan baik," ujarnya, Minggu 16 Juli 2023.

Apresiasi yang diberikan kepada Gian Zola disampaikan Gilbert Agius usai PSIS Semarang mengalahkan Persebaya Surabaya.

Seperti diketahui, PSIS Semarang berhasil mengalahkan Persebaya Surabaya dengan skor telak 2-0.

BACA JUGA:Mantan Pemain Persib Sekaligus Kakak Beckham Putra Bersinar di PSIS Semarang, Agius: Kerja Keras Saat Latihan

Lebih lanjut, Gilbert Agius menjelaskan kunci kemenangan PSIS Semarang atas Persebaya karena para pemain tampil disiplin di lapangan.

Menurutnya, para pemain PSIS Semarang tampil kerja keras dan bermain kompak di lapangan.

"Kunci keberhasilan ialah tampil disiplin dan kerja keras pemain di lapangan," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: psis