Kamar Lapas Tasik Mendadak Dirazia, Petugas Temukan Ini..
Reporter:
agustiana|
Selasa 23-03-2021,17:11 WIB
KOTA TASIK - Penggeledahan kamar hunian di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB kembali dilakukan secara mendadak, Selasa (23/03/21) sore.
Hasilnya, petugas menemukan barang-barang yang tak ada hubungan dengan penghuni Lapas seperti adaptor dan lampu aquarium yang rusak, potongan besi dan sendok stainles.
Ketiga barang itu tetap diamankan petugas guna mengantisipasi berbagai hal yang tidak diinginkan.
Adanya razia mendadak ini dibenarkan Kalapas, Davy Bartian. "Penggeledahan tadi adalah giat Satopspatnal (penggeledahan kamar hunian) di Lapas Kelas IIB Tasikmalaya," ujar Davy kepada wartawan.
Terang dia, penggeledahan ini dilakukan pihaknya dengan bergerak menuju kamar hunian yang telah ditetapkan, yakni kamar hunian A11 (Kasus Kriminal Umum) dan Kamar hunian A7 (Kamar Narkoba).
"Hasilnya didapati barang hasil penggeledahan berupa sebuah potongan besi, sebuah sendok makan stainless, satu set adaptor beserta lampu aquarium yang telah rusak," terangnya.
Selanjutnya, tambah dia, barang bukti hasil penggeledahan tersebut dicatat dalam buku hasil temuan penggeledahan untuk ditindaklanjuti.
"Barusan kami menggelar kegiatan rutin berupa inspeksi mendadak mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan atau hal yang dapat menimbulkan gangguan kantibmas di dalam Lapas," tambahnya.
Tentunya, jelas dia, hal ini juga merupakan salah satu kegiatan tim Lapas Tasik terhadap tufoksinya untuk melakukan deteksi dini serta upaya pencegahan.
"Memang hasil razia tadi tak ditemukan barang mencurigakan atau dilarang di dalam lapas. Tapi kita terus lalukan pencegahan agar tak ada hal yang tidak diinginkan," jelasnya.
(rezza rizaldi)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: