Kejutan, Kiper Persib Dipanggil Timnas Indonesia, Ingat Pesan Pelatih Luizinho Passos: Fokus 100 Persen

Kejutan, Kiper Persib Dipanggil Timnas Indonesia, Ingat Pesan Pelatih Luizinho Passos: Fokus 100 Persen

Logo Persib. Foto: Persib--

BANDUNG, RADARTASIK.COMKejutan, Satrio Azhar, kiper Persib dipanggil timnas Indonesia untuk mengikuti pemusatan latihan.

Bagi Satrio Azhar, dia dipanggil PSSI untuk mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia merupakan yang pertama kalinya.

Satrio Azhar mengaku mendapatkan kabar mengejutkan tersebut dari sang pelatih kiper Persib Luizinho Passos.

Mendapatkan kesempatan emas bergabung dengan timnas Indonesia untuk SEA Games 2023, Satrio Azhar bertekad akan bekerja keras.

“Targetnya yang pasti ingin masuk ke skuad inti Timnas Indonesia sampai SEA Games digelar nanti,” ujar kiper kelahiran 16 Mei 2001 tersebut dilansir dari laman resmi Persib, Selasa 28 Februari 2023.

“Saya akan bekerja keras untuk itu dan maksimal di pemusatan latihan,” kata pemain kelahiran Palangka Raya tersebut.

Untuk bisa menjadi pemain inti di timnas Indonesia SEA Games 2023, Satrio Azhar mengaku tidak gampang. Karena kiper yang dipanggil mengikuti timnas berkualitas.

Meski begitu, dia akan tetap semangat untuk mewujudkan impiannya membela timnas Indonesia.

“Pasti banyak kiper dari tim besar di Indonesia yang memiliki kualitas bagus. Tapi saya percaya dengan kerja keras dan kemampuan yang saya punya. Apalagi selama di Persib saya dilatih oleh pelatih kiper yang sangat berkualitas seperti coach Luizinho Passos,” ujar Satrio Azhar.

Satrio Azhar ingat pesan pelatih Luizinho Passos agar dia bisa menjadi pesepakbola profesional. 

Pesan Luizinho Passos akan Satrio terapkan selama menjalani pemusatan Latihan Tim Nasional Indonesia, 1 – 16 Maret 2023 di Jakarta.

“Coach selalu bilang kepada saya untuk semangat berjuang, disiplin, kerja keras dan selalu fokus 100 persen,” ujar kiper muda Persib ini.

Sementara itu saat ini salah satu kiper Persib Teja Paku Alam sedang ramai menjadi perbincangan Bobotoh setelah aksinya menangkap bola di luar kotak penalti yang berujung kartu merah.

Luizinho Passos, pelatih kiper Persib minta dukungan Bobotoh soal kartu merah Teja Paku Alam dalam laga Persib vs Barito Putera.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: