BEK Persib Asal ’Tasik’ Yakin Persib Bangkit: Kami Akan Kembali Lebih Kuat
Daisuke Sato saat menyapa Bobotoh di Stadion Pakansari, Bogor usai laga Persib vs PSM Makassar. Dia yakin Persib optimis bangkit. Foto: Persib--
BANDUNG, RADARTASIK.COM— Persib bangkit dari kekalahan oleh PSM Makassar.
Bobotoh, pelatih dan para pemain serta manajemen Persib menggelorakan Persib bangkit.
Bek Persib asal ’Tasik’ yakin Persib bangkit: kami akan kembali lebih kuat. Begitu keyakinannya.
Terdekat, Persib menghadapi RANS Nusantara FC dalam lanjutan Liga 1 2022/2023.
Jadwal Persib vs RANS Nusantara FC dilaksanakan di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Minggu, 19 Februari 2023 pukul 17.00.
Daisuke Sato, bek Persib asal ’Tasik’ ini optimis Persib bangkit dalam 11 laga ke depan.
“Kami akan memperbaiki kesalahan yang terjadi dalam setiap gim, termasuk kemarin atau laga mendatang,” ujar Daisuke Sato dilansir dari laman resmi Persib.
“Kami mengambil permainan kemarin sebagai pelajaran dan akan kembali lebih kuat, lebih termotivasi, dan lebih banyak ambisi lainnya,” kata bek Persib asal ’Tasik’ ini.
BACA JUGA: PERSIB BANGKIT Secepat Mungkin, Tatap Pertandingan Selanjutnya, Rekor Baru Bisa Dibuat Lagi
Daisuke Sato yang absen saat Persib vs PSM Makassar optimis Persib bangkit karena tim pelatih Persib sudah mengevaluasi penampilan tim saat menghadapi PSM.
Di babak pertama Persib vs PSM Makassar, Persib, kata Daisuke Sato, tampil dominan. Bahkan bisa mencetak gol.
Namun di babak kedua, Persib lengah hingga bisa dimanfaatkan lawan untuk membalikkan keadaan.
Namun demikian, kata bek Persib asal ’Tasik’ ini secara umum Persib tampil baik dan sudah maksimal.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: