264 Prajurit Yonif Raider 323 Uji Latihan Siap Tempur di Batu Lawang

264 Prajurit Yonif Raider 323 Uji Latihan Siap Tempur di Batu Lawang

BANJAR, RADARTASIK.COM – 264 prajurit Yonif Raider 323/BP Kostrad melaksanakan latihan Uji Siap Tempur (UST) Tingkat Pleton selama empat hari di Perkebunan Batu Lawang.

“Ini merupakan pembinaan kemampuan dan meningkatkan taktik serta naluri bertempur para prajurit,” ujar Danyonif Raider 323/BP Letkol Inf Triyono Hadiyanto SSos, Minggu (24/7/2022).

Latihan uji siap tempur meliputi taktik Operasi Lawan Insurjen (OLI) dengan memanfaatkan medan latihan. 

BACA JUGA:Masyarakat Kota Banjar Diminta Mewaspadai Bahaya Bencana Hidrometeorologi, Apa Itu? Ini Penjelasannya

Triyono menyampaikan, seluruh prajurit tetap harus mengasah kemampuan fisik dan taktik bertempur di medan latihan, sehingga mampu melaksanakan setiap materi yang diujikan pada latihan Uji Siap Tempur Setingkat Pleton dengan baik dan maksimal.

Latihan tersebut untuk mendukung pelaksanaan tugas pokok satuan yang akan dihadapi ke depan yang semakin kompleks dan berat.

“Latihan yang dilaksanakan dengan menitikberatkan terhadap tugas dan kemampuan satuan pleton. Bagaimana para danton memimpin sebuah operasi, mulai dari tahap persiapan, pelaksanaan sampai dengan tahap akhir,” katanya.

BACA JUGA:Alur Pembuatan Persetujuan Bangunan Gedung

Cara pengambilan keputusan dan pemahaman dalam mengaplikasikan teori di medan yang sebenarnya ditekankan pada latihan.

Harapannya, kemampuan daya gerak, daya tempur pasukan dapat dimaksimalkan secara cepat dan optimal.

“Tentara itu belajar dan berlatih. Laksanakan latihan UST ini dengan baik dan maksimal agar lulus dan siap menyongsong tugas ke depan. Tugas adalah kebanggaan maka dari itu siapkan dengan baik,” tegas Danyonif. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: