PKL Pasar Pancasila Kota Tasik Resah, Terkait Isu Ini..
Reporter:
syindi|
Selasa 16-03-2021,08:00 WIB
TAWANG — Persatuan Pedagang Kaki Lima Pancasila (PPKP) resah, karena ada informasi mereka akan dipindahkan ke lokasi lain. Seiring akan adanya relokasi menjelang revitalisasi Pasar Pancasila.
Hal ini bermula, dari program revitalisasi Pasar Pancasila yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat. Meskipun sempat tertunda karena efek pandemi Covid-19, revitalisasi pasar menjadi berstandar SNI itu berlanjut tahun ini.
Dalam prosesnya, para pengisi kios harus direlokasi selama proses pembangunan. Tetapi muncul persoalan, di mana para pedagang yang tergabung dalam PPKP merasa tidak dianggap bahkan diusir dari lapaknya.
Koordinator PPKP, Ais Rais menjelaskan awalnya para PKL merespons positif dan tidak menyoal relokasi tersebut. Pasalnya, para pengisi kios akan ditempatkan di kawasan terminal berdampingan dengan PKL dan sebagian di jalur timur pasar. “Bahkan kami juga ikut bantu memetakan penempatan para pedagang,” ujarnya kepada Radar, Senin (15/3/2021).
Akan tetapi, muncul informasi perubahan skema penempatan pedagang. Dimana seluruh pengisi kios akan direlokasi ke area terminal. Sementara PKL diberikan tempat di jalur timur pasar. “Tidak ada koordinasi sama sekali, tiba-tiba ada perubahan rencana,” terangnya.
Baca juga : Kota Tasik Punya GeNose, Akan Disebar ke Seluruh Puskesmas, Tes Covid Murah & Cepat
Sehingga hal ini membuat para PKL mengubah sikap dan menolak relokasi tersebut. Karena berpindahnya lapak jualan dari area terminal ke jalur timur bukan persoalan sepele. ”PKL juga kan punya pelanggan, kalau pindah sama saja kehilangan pelanggan,” ujar Ais yang diamini pengurus PPKP.
Sementara itu, Kepala Dinas KUMKM Perindag Kota Tasikmalaya, H M Firmansyah belum bisa banyak memberikan tanggapan terkait persoalan tersebut. Menurutnya, kemungkinan ada kesalahpahaman di lapangan. “Sepertinya ada miss komunikasi,” ujarnya.
Pihaknya bersama Himpunan Pedagang Pasar Pancasila (Hipala) berencana melakukan pertemuan dengan PPKP. Dia berharap tidak ada kendala dalam proses relokasi. “Kita bahas di pertemuan besok (hari ini, Red),” ujarnya. (rga)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: