Warga Muhammadiyah Kota Tasikmalaya Mulai Sholat Tarawih Perdana

Warga Muhammadiyah Kota Tasikmalaya Mulai Sholat Tarawih Perdana

Radartasik.com, KOTA TASIK - Warga Muhammadiyah di Kota Tasikmalaya mulai melaksanakan salat tarawih perdana, Jumat (01/04/22) malam.

Seperti terpantau di Masjid Al-Manar, Jalan HZ Mustofa, Kecamatan Cihideung, para jamaah telah memadati bagian dalam masjid sejak pukul 18.50 WIB.

Jamaah melaksanakan sholat Isya kemudian dilanjut sholat sunat. Usai itu, jamaah mulai mendengarkan ceramah kultum (kuliah tujuh menit).

Kultum diisi KH Arif Somantri MAg. Dalam kultum ini, KH Arif selain menjelaskan tentang mengapa Muhammadiyah melaksanakan shaum atau puasa besok Sabtu (02/04/22).

Kemudian, KH Arif pun menerangkan cerita Buya Hamka tentang Iskandar Zulkarnaen atau Alexander The Great yang membagi pasukannya menjadi 3 bagian ketika menyeberangi sungai.

"Ketiga pasukan itu diberi tugas silakan mengambil barang yang diinjak di dasar sungai lalu dimasukan ke ransel, lalu ada yang hanya setengah mengisi tas ranselnya dan ada kelompok yang tidak mengambil apapun ketika melintasi sungai itu," terangnya.

Bagi yang mengambil barang yang diinjaknya dan mengisi penuh ranselnya ketika kembali di darat mengecek isi ranselnya ternyata berisi intan dan berlian.

"Lalu kelompok lainnya ada yang menyesal hanya diisi setengah ranselnya, dan ada kelompok yang sangat menyesal sekali karena tak mengambil apapun sehingga ranselnya kosong," bebernya.

Hal ini, tambah dia, mengibaratkan bahwa dalam Ramadhan yang merupakan penuh berkah, jangan melaksanakan shaum hanya setengah saja atau tak shaum sama sekali.

"Karena nanti masuk golongan orang yang rugi. Ramadhan ini penuh berkah, maka harus diisi dengan kegiatan ibadah. Laksanakan shaum, tarawih, tadarus dan lainnya. Berlomba mencari berkah karena ini momentum bulan istimewa," tambahnya.

Salah seorang jamaah di masjid ini, Mohamad Hamdan, warga Cihideung menuturkan, Ramadhan adalah bulan suci yang penuh berkah. Dia mengaku antusias menyambut Ramadhan ini.

"Jadi jangan disiasiakan bulan Ramadhan ini. Karena banyak berkah. Isi kegiatan keseharian kita dengan tadarus juga lainnya serta tak sekadar menahan haus dan lapar saja," tuturnya.

Usai kultum, para jamaah pun mulai melaksanakan sholat Tarawih sebanyak 11 rakaat. Tampak salah satu jamaah di masjid ini adalah Ketua Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya, Enan Suherlan beserta keluarganya. (rezza rizaldi / radartasik.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: