Hendak Pergi Salat, Pelajar SMK Ini Dibacok Celurit Pelajar Lainnya
Reporter:
radi|
Minggu 30-01-2022,14:30 WIB
Radartasik.com, CIREBON - Aksi kekerasan yang dilakukan sekelompok pelajar terhadap pelajar lainnta kembali terjadi di wilayah hukum Polres Cirebon Kota.
Seorang
pelajar SMK yang hendak menunaikan salat Jumat,
dibacok pelajar lain yang tidak dikenal di Jl Raya Tuparev, Kabupaten Cirebon.
Peristiwa
pelajar SMK
dibacok ini, terjadi Jumat siang (28/1/2023) sekitar pukul 11.50 WIB.
Korban berinisial AP yang diketahui warga Desa Pamijahan, Kecamatan Plumbon, Kabupaten Cirebon, hendak melaksanakan salat Jumat.
Sekitar pukul 11.50 WIB, korban bersama teman-temanya berjalan kaki menuju Masjid SMA Muhammadiyah Cirebon.
Ketika sampai di depan SMA Muhammadiayah Cirebon, korban dan teman-temannya dihampiri sekelompok
pelajar.
Kelompok
pelajar tersebut, mengenakan celana pramuka mengendarai empat unit sepeda motor berboncengan.
Sejurus kemudian, kelompok
pelajar yang tidak diketahui asal sekolahnya itu, berhenti tidak jauh dari korban.
Selanjutnya, empat orang turun dari sepeda motor, lalu menghampiri korban yang saat itu masih bersama teman-temannya.
Tanpa diduga, salah seorang dari empat orang
pelajar tak dikenal itu membacokan senjata tajam berupa
celurit.
Serangan mendadak tersebut, mengenai pergelangan tangan sebelah kanan korban.
Luka menganga selebar kurang lebih tujuh centi meter, diderita AP akibat serangan tersebut.
Puas melancarkan serangan, para
pelajar tak dikenal tersebut kabur menghindari tangkapkan warga dan
pelajar lainnya.
AP yang menderita luka bacok, kemudian dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan medis.
Sedangkan peristiwa tersebut sudah dilaporkan ke Polres Cirebon Kota. (rdh/rc)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: