Gara-gara Kebelet Kencing, Kades Asal Garut Kehilangan Motor di Kuningan
Reporter:
radi|
Sabtu 08-01-2022,15:20 WIB
Radartasik.com, KUNINGAN — Seorang kepala desa (kades) Kecamatan Malangbong Kabupaten Garut, bernama Heri Supriadi mengaku kehilangan motor di kawasan Stadion Mashud Wisnusaputra, Kabupaten Kuningan. Kejadian ini berlangsung pada Jumat (07/01/2022) siang.
Akibat
kehilangan motor tersebut, Heri nampak kebingungan dan berusaha mengingat-ingat kembali di mana dia memarkir motor, setelah buang air kecil di Stadion Mashud Wisnusaputra.
Saat ditemui awak media di seputaran stadion, Heri masih terlihat kebingungan dan berusaha mencari kendaraan roda dua yang dibawanya itu. Apalagi sepeda motor Honda Vario dengan plat nomor E 4178 YBD itu bukan miliknya sendiri, tetapi milik adiknya.
Dengan wajah bingung, Heri yang masih menjabat Kades Sanding Kabupaten
Garut itu menceritakan kronologi kejadian
kehilangan motor yang dialaminya tersebut. Awalnya, dia berniat salat Jumat di masjid yang berada di sekitar Stadion Mashud Wisnusaputra.
Karena kebelet, dia kemudian meninggalkan motornya dan segera menuju toilet masjid. “(Saat itu) saya buru-buru masuk ke kamar mandi, dan nggak ingat motor sudah dikunci stang atau belum,” kata Heri, seperti dilanisr Radar
Kuningan kemarin.
Sepeda motor itu, warna putih dan merupakan milik dari adiknya, Kades Cihanjaro, Kecamatan Karangkancana, Kabupaten
Kuningan.
Usai salat Jumat, pria berusia 64 tahunan itu kembali ke parkiran dan mencari motornya. Meski sudah berkali kali mencari, tapi motor bernopol E 4178 YBD itu tidak ditemukan.
“Saya ke rumah adik (Kades Cihanjaro,red) karena mau hajat. Motor itu saya pinjam dari adik, tadinya mau nemuin teman waktu sekolah di Purwawinangun,
Kuningan, STNK nya lupa ngga bawa,” kata Kades Heri yang masih terlihat kebingungan. (fik/rc)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: