Maurizio Zamparini Mantan Pemilik AC Palermo Dilarikan ke Rumah Sakit

Maurizio Zamparini Mantan Pemilik AC Palermo Dilarikan ke Rumah Sakit

Radartasik.com, MANTAN pemilik Palermo Maurizio Zamparini sedang dalam perawatan intensif di sebuah rumah sakit di Udine.


Zamparini berusia 80 tahun saat ini, ia memiliki tim Sisilia dari Juli 2002 hingga Februari 2017. Zamparini dikenal karena sering memecat pelatih jika mereka tidak tampil mengesankan, membuat lebih dari 40 perubahan manajerial dalam 15 tahun memimpin klub.

Seperti dilansir La Gazzetta dello Sport, Zamparini sempat dilarikan ke rumah sakit di Udine hari ini, iakini dalam perawatan intensif dengan kondisi serius. Maurizio Zamparini menjalani operasi setelah komplikasi mendadak, yang dipastikan bukan covid. Pembaruan diharapkan dalam beberapa hari mendatang.

Pengusaha Italia berusia 80 tahun itu mendapatkan berita tragis awal tahun ini, putranya yang berusia 23 tahun Armando, ditemukan tewas di flatnya di London pada bulan Oktober. Armando adalah maskot Palermo sejak kecil dan dia sering terlihat di lapangan di akhir sesi latihan, bahkan mengikuti pesta promosi 2004.

Tangan besinya sukses membuat Palermo mendapatkan musim terbaik pada musim 2004-05. Maurizio Zamparini, yang terkenal kejam dalam memecat dan mengganti pelatih membawa Palermo yang berstatus tim promosi  mengakhiri musim di peringkat ke-6 dan lolos ke Piala UEFA untuk kali pertama dalam sejarah klub. 

Dalam kompetisi Piala UEFA musim 2005-06 tersebut, Palermo sukses melewati babak kualifikasi, menjadi juara di fase grup, dan melaju hingga babak 16 besar sebelum menyerah dari tim Jerman, Schalke 04 dengan skor agregat 1-3. 

Total, Palermo 5 kali menjadi wakil Italia untuk berlaga di kompetisi antar negara Eropa tersebut. Palermo juga terus melanjutkan rentetan hasil positifnya di Serie A dengan menduduki peringkat 5 di musim 2005-06 dan 2009-10. 

Prestasi membanggakan Palermo lainnya adalah untuk ketiga kalinya menjadi finalis Piala Italia yang mereka gapai pada musim 2010-11. Namun sekali lagi, Palermo gagal menjadi juara setalah kandas dengan skor 1-3 dari Inter Milan di babak final. (sal)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: