Pencetakan KIA di Kabupaten Tasik Lampaui Target Nasional

Pencetakan KIA di Kabupaten Tasik Lampaui Target Nasional

radartasik.com, TASIK - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Tasikmalaya telah mencapai target program nasional dalam pendataan dan pencetakan Kartu Identitas Anak (KIA) dari usia 0-17 tahun kurang sehari. Sampai November 2021, capaian KIA menyentuh 47,55 persen, sementara target nasional sebesar 30 persen.


Kadis Dukcapil KabuA­paten Tasikmalaya Dra Hj Wini MSi mengA­ungkapkan, dengan capaian tersebut meA­nunA­jukkan semakin meningA­katnya keA­sadaran maA­syaA­rakat unA­tuk memA­buat adA­miA­nistrasi kependudukan, salah satunya KIA.

“Meningkatnya penerbitan KIA di Kabupaten Tasikmalaya tak lepas dari gencarnya sosialisasi yang dilakukan. Termasuk pelayanan yang dilakukan secara jemput bola," ujarnya kepada Radar, Senin (27/12/2021).

Beberapa harga sembako seperti cabai dan telur di Kota Tasikmalaya mulai mengalami kenaikan signifikan menjelang pergantian tahun, Senin (27/12/2021). Faktur Rizki/ Radar Tasikmalaya

Wini mengatakan, kepemilikan KIA ke depan semakin meningkat seiring dengan peningkatan pemahaman dan kesadaran warga akan pentingnya KIA.

Karena, perlu diketahui bahwa KIA memiliki banyak manfaat, seperti untuk melindungi pemenuhan hak anak, mencegah perdagangan anak, bukti identifikasi ketika anak mengalami peristiwa buruk, serta memudahkan anak untuk mendapatkan pelayanan publik.

Oleh sebab itu, mengingat pentingnya KIA ini, pihaknya terus menggenjot kepemilikan KIA di antaranya dengan pelayanan jemput bola.

“Dengan berbagai langkah dan upaya yang telah kami lakukan, selama ini pendataan KIA tidak mengalami kendala yang berarti. Malahan bisa melampaui target Nasional," kata dia.

Lanjut dia, untuk pelayanan jemput bola dilakukan ke desa-desa dengan satu tim yang terjunkan. Namun, ke depan akan dibuat empat tim supaya lebih masif lagi dalam melaksanakan program jemput bola ini.

“Empat tim ini untuk empat wilayah seperti Tasik Selatan, Barat, Utara dan Timur. Bahkan tahun depan juga kita targetkan jemput bola dalam pelayanan berbagai administrasi kependudukan ini bisa sampai masuk sekolah dan kampus,” ujarnya. (obi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: