Ditahan Imbang Manchester United, Chelsea Rawan Digusur City dan Liverpool
Reporter:
ocean|
Senin 29-11-2021,09:37 WIB
Radartasik.com, MANCHESTER — Manchester United sukses menahan imbang tuan rumah sekaligus pemuncak klasemen Liga Inggris Chelsea di Stamford Brigdge, Senin (29/11/2021) dini hari WIB.
Laga big match itu berakhir tanpa pemenang. Kedua tim harus puas berbagi satu poin setelah mengakhiri laga dengan skor 1-1.
Manchester United unggul lebih dahulu lewat gol Jadon Sancho menit 50' memanfaatkan blunder pemain Chelsea, Jorginho.
Beruntung, gelandang Tim Nasional Italia itu bisa membayar tuntas kesalahannya dengan mencetak gol penalti ke gawang Manchester United menit ke-69.
Berkat hasil ini, Chelsea masih tidak tergoyahkan di puncak klasemen sementara Premier League dengan koleksi 30 poin.
Namun, posisi The Blues rawan digusur oleh Manchester City dan Liverpool yang berada di bawahnya.
City hanya terpaut satu poin dengan Chelsea, sementara The Reds tertinggal dua angka. Bagi Manchester United, tambahan satu poin membuat mereka belum beranjak dari peringkat delapan karena baru mengemas 18 angka dari 13 laga.
Laga melawan Chelsea juga menjadi alarm bagi Manchester United.
Melansir Opta, ada sebuah catatan minor dari Setan Merah yang harus segera mereka perbaiki andai ingin bersaing di tangga juara Premier League.
Selama November ini, Manchester United menjadi tim yang paling sedikit melepaskan tembakan di Premier League. Cristiano Ronaldo dkk hanya melakukan sebanyak 17 tembakan.
Lini belakang Manchester United juga perlu perbaikan karena telah menerima 60 tembakan dari lawan. Jika tak segera diperbaiki, sulit rasanya melihat Manchester United bersaing menjadi juara Premier League. (mcr15/jpnn)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: