Ahli Waris KRI Nanggala-402: Terima Kasih Pak Presiden dan Panglima

Ahli Waris KRI Nanggala-402: Terima Kasih Pak Presiden dan Panglima

Radartasiik.com - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, Kamis(11/11) hadir di Kota Delta Sidoarjo. Ikut mendampingi, KSAL Laksamana TNI Yudo Margono, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, dan Bupati Ahmad Muhdlor Ali. Kedatangan orang nomot satu di TNI itu untuk menyerahkan kunci rumah kepada 53 ahli waris prajurit pahlawan KRI Nanggala-402 yang gugur April 2021 lalu.

Rumah-rumah untuk para ahli waris atau keluarga prajurit KRI Nanggala-402  itu sedang dibangun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), bekerja sama dengan TNI-AL Lantamal V. Targetnya, Desember nanti rampung semuanya.

Perumahan itu diberi nama Perumahan Pahlawan Nanggala-402. Lokasinya, di Desa Kedungkendo, Kecamatan Candi, Sidoarjo. Luasnya sekitar 2 hektare. Hadi berharap, pembangunan perumahan itu bisa segera selesai. Termasuk surat-surat kelengkapannya seperti sertifikat dan lainnya. Dengan demikian, rumah tersebut bisa segera ditempati dan bermanfaat untuk para ahli waris.

Wini Widyayanti, salah seorang ahli waris, sangat mengapresiasi dukungan berupa bantuan rumah tersebut. Istri Laksamana Pertama Anumerta Hary Setyawan itu menyebut dirinya dan para ahli waris lainnya sangat berterima kasih. ”Terima kasih kami ke Pak Presiden, ke Panglima. Buat kami, support-nya yang paling penting sehingga membuat kami merasa tidak sendiri,” katanya.

Meski Desember rampung, dia belum tahu apakah akan langsung ditempati atau tidak. Dukungan dari pemerintah pusat itu ditindaklanjuti oleh Pemkab Sidoarjo. Di antaranya, pemkab Sidoarjo menanggung pajak bea perolehan hak atas tanah dan bangunan (BPHTB) sekaligus menggratiskan biaya pengurusan izin mendirikan bangunan (IMB).

Muhdlor menyebut pihaknya juga akan memberikan dukungan lain yang dibutuhkan. Misalnya, pelatihan keterampilan kerja, bahkan beasiswa kepada para anak pahlawan KRI Nanggala-402. (jpg)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: