Komisi I Sidak ke Lokasi Seleksi Pejabat Eleseon II, Begini Hasilnya

Komisi I Sidak ke Lokasi Seleksi Pejabat Eleseon II, Begini Hasilnya

Radartasik.com, KOTA TASIK — Komisi I DPRD Kota Tasikmalaya melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Aula Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Tasikmalaya, Rabu (03/11/2021).

Di sana, mereka memantau secara langsung proses seleksi assessment 27 aparatur sipir negara (ASN) yang sedang mengikuti lelang jabatan di Kota Tasikmalaya.

Para wakil rakyat berharap siapa pun nanti yang akan menduduki kursi pucuk pimpinan di tujuh organisasi perangkat daerah (OPD) Kota Tasikmalaya adalah yang terbaik.

”Kami dari Komisi I mendoakan semoga lancar. Kita membutuhkan kepala dinas yang cepat dan tepat dalam bekerja,” ujar Ketua Komisi I DPRD Kota Tasik Ate Tjahyan kepada radartasik.com.

”Jika kursi kosong ini segera terisi, maka kinerja pelayanan kepada masyarakat akan kembali lancar. Hasil pemantauan kami tadi, pelaksanaan seleksi alhamdulillah berjalan lancar tak ada masalah,” sambungnya.

Dia menerangkan dalam seleksi di tahap assessment ini tersisa 27 peserta. Terdapat salah seorang ASN dari Kabupaten Pangandaran yang mengikuti seleksi ini.

”Silakan lanjutkan sesuai aturan. Mudah-mudahan menghasilkan yang terbaik. Nanti tersisa tiga besar dan akan dipilih oleh Pak Wali Kota (HM Yusuf, Red) yang memiliki hak prerogatif,” terangnya.

Sekretaris Komisi I Anang Safaat menuturkan semoga dalam proses open bidding ini tidak terjadi seperti kejadian lalu-lalu ada isu setingan dan lainnya.

”Karena ada kekhawatiran dari masyarakat seperti diseting dan lainnya. Tapi, baru saya lihat Komisi I langsung memantau prosesnya. Saya berharap hasilnya lebih baik lagi, dan tak ada kegaduhan lagi,” tuturnya.

Dia menjelaskan 27 peserta yang tersisa dalam seleksi ini adalah ASN senior. ”Tapi nanti Pak Wali Kota akan memilih dari yang baik untuk menjadi yang terbaik. Di Kabupaten Kuningan itu bagus menentukan satu dari tiga yang lolos ditentukan berdasarkan istikharah finalnya,” jelas dia.

Sekadar diketahui, tujuh posisi yang akan diisi oleh ASN hasil open bidding tersebut adalah Sekretaris DPRD, Kadisdik, Kadinsos, Kadis LH, Kepala Kesbangpol, Kadisperwaskim, dan Kepala BPBD. (rezza rizaldi / radartasik.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: