Pria Warga Manonjaya Ditemukan Ngambang di Kolam Ikan

Pria Warga Manonjaya Ditemukan Ngambang di Kolam Ikan

radartasik.com MANONJAYA - Seorang pria paruh baya inisial DM, ditemukan sudah mengambang tak bernyawa di sebuah kolam ikan.


Yakni di kolam milik warga di Jalan RTA Prawira Adiningrat Desa Manonjaya Kecamatan Manonjaya Kabupaten Tasikmalaya, Selasa (28/09/21).

Korban yang berusia 42 tahun itu ditemukan sudah tak bernyawa oleh pamannya, Dony M (67), di kolam ikan rumahnya, sekitar pukul 14.00 WIB. 

Hal itu dibenarkan Kapolsek Manonjaya, Polres Tasikmalaya Kota, AKP Aam Muharam.

"Ya, benar ada kejadian itu (jasad di kolam rumah warga, Red) tadi siang jam 14.00 WIB," ujar Kapolsek kepada wartawan.

Terang dia, saat itu pamannya sedang mencarinya di sekitar rumah. Namun tak kelihatan. 

Kemudian bersama kerabatnya mereka berdua mencari korban ke sekitar kolam di belakang rumah.

"Ternyata ditemukan korban di dalam kolam sudah tidak bernyawa. Lalu saksi melaporkan hal ini ke kami," terangnya.

Dia menambahkan, hasil pemeriksaan para saksi, keseharian korban adalah membantu membersihkan area pekarangan rumah pamannya.

"Dan berdasarkan keterangan pihak keluarga bahwa korban mempunyai riwayat penyakit epilepsi. Pihak keluarga korban menerima dengan ikhlas atas kejadian ini dan menolak untuk dilakukan outopsi," jelasnya. 

(rezza rizaldi/radartasik.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: