Cinema XXI di Plaza Asia Sudah Dibuka

Cinema XXI di Plaza Asia Sudah Dibuka

radartasik.com, TASIK - Pemerintah mengizinkan pembukaan bioskop di daerah yang menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3 dan level 2. Hal itu, karena sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri Nomor 42 tahun 2021, bioskop diberikan kesempatan kembali melakukan kegiatan operasional dengan kapasitas maksimum 50 persen.


Oleh karenanya, pengelola bioskop seperti Cinema XXI kembali beroperasi pada 16 September 2021. Tentunya dengan berkomitmen untuk mendukung upaya pemerintah dalam mengendalikan pandemi.

“Sejumlah bioskop jaringan Cinema XXI (termasuk di Cinema XXI Plaza Asia Tasikmalaya, Red) telah menjalankan uji coba pembukaan per 16 September 2021,” kata Head of Corporate Communications & Brand Management Cinema XXI Dewinta Hutagaol dalam keterangan tertulisnya kepada Radar, Jumat (24/9/2021).

Dalam menjalankan operasional Cinema XXI, sambung dia, tetap berkoordinasi secara intensif dengan pemerintah pusat dan daerah dalam mematuhi instruksi atau arahan terkait protokol kesehatan yang ketat. Untuk itu, pihaknya butuh dukungan dari pelanggan setia agar tetap disiplin mematuhi protokol kesehatan yang ada.

“Cinema XXI berkomitmen untuk selalu mematuhi instruksi/arahan baik dari pemerintah pusat maupun daerah terkait protokol kesehatan yang ketat. Karena prioritas utama kami adalah menciptakan rasa aman dan nyaman bagi seluruh petugas dan pengunjung,” ujarnya.

Untuk itu, agar tetap mematuhi protokol kesehatan Cinema XXI telah memberlakukan syarat untuk masuk. Itu diantaranya wajib memakai masker sesuai dengan rekomendasi dari Kemenkes, dan pelanggan setia harus scan bukti sudah vaksin di aplikasi PeduliLindungi sebelum masuk ke dalam lingkungan bioskop.

Serta selalu menerapkan menjaga jarak saat berada di dalam studio, harus selalu menjaga kebersihan tangan, dan pengunjung di bawah 12 tahun dilarang masuk.

“Para pelanggan masuk ke bioskop adalah yang dipastikan dalam keadaan sehat. Jika merasa kurang sehat, maka kami mengimbau pelanggan untuk istirahat di rumah,” katanya.

Di tambah, untuk memastikan protokol kesehatan dilakukan dengan baik, pihaknya menempatkan sejumlah informasi untuk mengingatkan pengunjung menerapkan protokol kesehatan. Lalu mengaplikasikan floor marking di lingkungan bioskop tersedia hand sanitizer atau tempat cuci tangan dengan sabun di area bioskop.

Selanjutnya, selama masa uji coba ini, Cinema XXI juga belum melakukan penjualan makanan dan minuman. Oleh karenanya pihaknya meminta pengunjung untuk tertib tidak makan dan minum di dalam studio.

“Di samping itu, setiap petugas bioskop dilengkapi dengan masker, sarung tangan dan face shield saat bertugas,” ujarnya.

Lebih lanjut, sebelum dan sejak diperkenankan melakukan kegiatan operasional, pihaknya rutin melakukan kegiatan pemeliharaan dan pembersihan di seluruh lingkungan bioskop setiap harinya. Pembersihannya ada sejumlah prosedur, meliputi; general cleaning dan penyemprotan cairan disinfektan antivirus di seluruh lingkungan bioskop, pemeliharaan peralatan dan kebersihan kursi bioskop.

“Serta senantiasa menjaga sistem ventilasi udara dan tingkat kelembapan bioskop untuk menghindari munculnya jamur,” katanya.

Selain itu, untuk mengetahui informasi lebih lanjut terkait jadwal film, serta lokasi yang akan kembali aktif dapat memantau website resmi www.21cineplex.com atau aplikasi MTix (Cinema 21).

Manager Marketing Plaza Asia Tasikmalaya Lucy Sosilawaty mengatakan, setelah Kota Tasikmalaya masuk dalam PPKM level 3 maka pusat perbelanjaan modern sudah diperbolehkan buka.

Oleh karena itu, pihaknya telah membuka seluruh tenant Plaza Asia Tasikmalaya, termasuk bioskop Cinema XXI dengan waktu dan kapasitas terbatas sesuai dengan surat edaran Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Daerah Kota Tasikmalaya.

Pihaknya tetap mengimbau agar selalu menjaga prokes yang ketat. “Iya sudah buka bioskop Cinema XXI, sehingga bisa menghibur masyarakat dengan film-film terbaru, tentunya harus patuh prokes,” ujarnya. (riz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: