Porkab Garut Bakal Diundur

Porkab Garut Bakal Diundur

radartasik.com, GARUT KOTA — Pelaksanaan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Garut yang rencananya akan dilaksanakan Juli 2021 terancam diundur. Saat ini, Pemkab Garut belum bisa memberikan rekomendasi dan izin terkait pelaksanaan Porkab mengingat penyebaran Covid-19 masih tinggi.


“Rencananya Porkab ini setelah Idul Adha. Tapi kondisi Covid-19 saat ini terus tinggi. Kalau kasusnya terus tinggi, kemungkinan diundur,” ujar Bupati Garut H Rudy Gunawan kepada wartawan di Pendopo Garut, Kamis (24/6/2021).

Rudy menerangkan jika angka penyebaran Covid-19 di Kabupaten Garut terus mengalami peningkatakan, maka Tim Satgas Covid-19 Garut tidak akan memberikan izin pelaksanaan Porkab dalam waktu dekat ini. “Saya juga belum menerima proposal Porkab dari panitia pelaksana. Nanti kalau sudah ada kita bahas,” ujarnya.

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Garut Dr Ir H Abdusy Syakur Amin MEng siap melaksanakan instruksi bupati Garut terkait kemungkinan pemunduran jadwal kegiatan Porkab Garut.

“Secara teknis dan administrasi panitia akan jalan terus mempersiapkan Porkab, sehingga ketika ditentukan misalnya Porkab dua pekan lagi dilaksanakan, maka kita sudah siap,” katanya.

Menurut Syakur, saat ini kesiapan administratif, data atlet hingga medali sudah mencapai 90 persen. Sedangkan mengenal jadwal babak kualifikasi untuk sepak bola dan voli, sudah mengumumkan bahwa agenda tersebut diundur.

“Dua hari lalu ketemu pak sekda memang mengimbau babak kualifikasi (BK) ditunda dulu. KONI pun sudah mengumumkan bahwa BK sepak bola dan voli ditunda,” ujarnya.

Syakur menambahkan dalam waktu dekat KONI Garut akan menghadap bupati Garut untuk memastikan terkait beberapa kemungkinan pelaksanaan Porkab Garut di tengah lonjakan kasus Covid-19. “Yang jelas panitia siap melaksanakan agenda besar ini dengan menerapkan Prokes ketat,” paparnya. (yna)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: