MI Cijambe Cetak Penghafal Qur’an
Reporter:
syindi|
Sabtu 19-06-2021,17:00 WIB
RADARTASIK.COM, TASIK - Madrasah Ibtidaiyah Cijambe Desa Mandalagiri Kecamatan Leuwisari Kabupaten Tasikmalaya melaksanakan Wisuda Siswa Penghafal Al-Quran ke-1, Jumat (18/6/2021). Siswa yang diwisuda sebanyak 40 siswa.
Kepala Madrasah Ibtidaiyah (MI) Cijambe Ade Sarifah SPdI mengatakan, program Hafiz Al-Quran itu sudah berjalan satu tahun bahkan sudah menjadi kurikulum sekolah.
”Dalam satu tahun ini kita sudah mewisuda 40 siswa yang memang sudah hafal dari mulai satu juz hingga tiga juz,” katanya kepada Radar, Jumat (18/6/2021).
Dia berharap, ke depannya dari total 161 siswa kelas I sampai VI itu bisa menghafal Al-Qur'an.
“Program Hafiz Qur'an ini bekerja sama dengan tahfidz Maqomat Alsakinah untuk pembinaannya,” kata dia.
Dia menargetkan, siswa setelah lulus dari MI Cijambe ini bisa menyelesaikan 6 juz. Artinya setiap tingkatan bisa menyelesaikan satu juz. “Itu target kami bahkan hafalan ini menjadi program unggulan kami,” kata dia.
Kasi Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag Kabupaten Tasikmalaya H Surya Mulyana MAg mengapresiasi, program hafalan Al-Qur'an di MI Cijambe itu. “Kami sangat mendukung bila ini terus dikembangkan,” kata dia
Menurut dia, program tersebut harus menjadi contoh bagi MI lainnya di Kabupaten Tasikmalaya. Bahkan MI Cijambe juga sudah mampu mewisuda sebanyak 40 siswa dalam satu angkatan.
“Ini salah satu sekolah yang mampu mengembangkan potensi lokal sekolah,” katanya.
(ujg)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: