Rumah Warga Sidamulih Dihantam Pohon Kelapa
Sabtu 07-08-2021,14:00 WIB
Reporter:
andriansyah|
Editor:
radartasik.com, CIAMIS - Rumah milik Komarudin (47), warga Dusun Cibayawak RT/RW 008/002 Desa Sidamulih Kecamatan Pamarican Kabupaten Ciamis tertimpa pohon kelapa, Jumat (6/8/2021) sekitar pukul 13.00. Akibatnya, bagian atap rumah rusak. Beruntung dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materi.
Ketua Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Ciamis Ade Waluya mengatakan, pohon kelapa yang tumbang dan menimpa rumah ini posisinya sangat dekat. Sehingga langsung menimpa rumah sampai rusak parah. “Waktu kejadian angin sangat kencang, sehingga menumbangkan pohon kelapa yang kondisinya sudah lapuk,” ujarnya, menjelaskan.
Kata dia, pada saat kejadian rumah dalam keadaan kosong. Para penghuninya sedang pergi keluar. Sehingga dalam kejadian ini tidak ada korban jiwa, hanya kerugian materi saja yang ditaksir sekitar Rp 5 juta. “Tagana langsung sigap membantu evakuasi bersama masyarakat dan TNI Polri. Pohon yang menimpa rumah langsung dipotong supaya memudahkan evakuasi,” kata dia, menambahkan.
Tagana mengimbau kepada masyarakat untuk selalu meningkatkan kewaspadaannya di tengah cuaca yang tidak menentu ini. Misalnya ada pohon dekat rumah yang sudah tua dan lapuk untuk segera ditebang, sehingga tidak membahayakan. (isr)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: