Forum Perangkat Daerah Berkumpul
Rabu 16-03-2022,14:40 WIB
Reporter:
syindi|
Editor:
radartasik.com, Pemerintah Kota Banjar melalui Badan Perencanaan dan Penelitian
Pengembangan Pembangunan Daerah (Bappelitbangda) Kota Banjar menggelar
Forum Gabungan Perangkat Daerah. Acara tersebut dibuka Wakil Wali Kota
Banjar H Nana Suryana di Bappelitbangda Kota Banjar.
Kegiatan
yang dihadiri ketua DPRD Kota Banjar, sekretaris Daerah Kota Banjar,
kepala Bappelitbangda Kota Banjar serta para kepala perangkat daerah itu
akan berlangsung selama empat hari sejak Senin (14/3/2022).
Wakil
Wali Kota Banjar H Nana Suryana mengatakan, Forum Gabungan Perangkat
Daerah merupakan rangkaian tahapan perencanaan dalam penyusunan RKPD
Kota Banjar tahun 2023 sesuai Permendagri nomor 86 tahun 2017.
Forum
tersebut bertujuan memaduserasikan usulan perangkat daerah, usulan
musrenbang kecamatan dan pokok-pokok pikiran DPRD dan selanjutnya
menjadi bahan musrenbang tingkat Kota Banjar.
“Proses
rancangan RKPD tahun 2023 yang kita selenggarakan merupakan bagian yang
tidak terpisahkan dari seluruh tahapan perencanaan, mulai dari persiapan
penyususnan, penyusunan rancangan awal RKPD, penyusunan RKPD,
penyusunan ranAcangan akhir dan berakhir peAnetapan RKPD, yang
seAlanAjutnya diAjadikan bahan dalam peAnyuAsunan KUA PPAS di tahun
anggaran selanjutnya,” kata dia. (cep)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: