Aparat Gabungan Terus Antisipasi Kerumunan di Pantai Batukaras

Senin 14-06-2021,11:00 WIB
Reporter : andriansyah

radartasik.com, PANGANDARAN — Polsek Cijulang, Satpol PP dan Koramil 1322 Cijulang melakukan patroli bersama. Patroli dilakukan untuk mengantisipasi adanya kerumunan di Pantai Batukaras dan Green Canyon.

Kapolsek Cijulang AKP Rahmad Fanani mengatakan patroli sebagai pencegahan adanya kerumunan saat libur akhir pekan. “Kita lakukan patroli ke Objek Wisata Batukaras dan Green Canyon, karena kedua objek wisata ini berada di wilayah hukum kami,” ungkapnya Minggu (13/6/2021).

Pihaknya mengimbau wisatawan selalu patuh terhadap protokol kesehatan. “Jangan sampai penularan Covid-19 terjadi di area wisata,” harapnya.

Menurutnya, para pelaku wisata juga sudah bersepakat beberapa waktu lalu dengan Pemkab Pangandaran untuk selalu menerapkan protokol kesehatan (prokes) dan mengingatkan wisatawan untuk patuh. “Jadi kita harap semuanya berkomitmen,” terangnya.

Selain itu, mereka juga menjaga situasi Kamtibmas di kedua objek wisata tersebut. “Agar aman, damai dan juga tetap kondusif,” jelasnya.

Pihaknya akan terus melakukan patroli serta mengedukasi masyarakat serta wisatawan selalu patuh prokes dan menjaga ketertiban. (den)

Tags :
Kategori :

Terkait