Musim Baru, Empat Pelatih Baru, Siapa Saja?

Jumat 28-05-2021,19:15 WIB
Reporter : ocean

RADARTASIK.COM, LIGA Italia musim 2020/2021 sudah berakhir. Bersamaan dengan itu pula sekaligus menghadapi musim 2021/2022, sejumlah klub sepakbola di Negeri Pizza itu berganti pelatih. Siapa saja mereka? Ini dia!

AS ROMA

Klub sepakbola yang bernama asli Associazione Sportiva Roma ini mendepak pelatih lama Paulo Fonseca. Mulai musim depan, klub yang bermarkas di Roma ini menunjuk Jose Mourinho sebagai entrenador barunya.

Sebelum merapat ke Centro Sportivo Fulvio Bernardini della AS Roma (tempat latihan Roma), pria berkebangsaan Portugal yang dikenal dengan julukan Special One tersebut menukangi Tottenham Hotspur, Liga Inggris.

JUVENTUS

Meskipun masih finis di empat besar Seri A, Juventus tetap mendepak pelatih lama Andrea Pirlo. Pelatih yang menggantikan Maurizio Sarri ini hanya bertahan satu tahun di kursi allenatore tim berjuluk Si Nyonya Tua. Selama itu, Pirlo pernah memenangi Coppa Italia dan Supercoppa Italiana.

Saat ini manajemen tim yang bermarkas di Turin ini telah mencapai kesepakatan dengan Massimiliano Allegri. Sejatinya, pria kelahiran 11 Agustus 1967 (usia 53 tahun), Livorno, Italia, ini pernah menukangi Juve sejak 2014 hingga 2019).

Diberitakan Football Italia, ini adalah comeback untuk Allegri. Allegri dipecat pada 2019, meski memenangkan lima gelar Seri A berturut-turut dan mencapai babak final Liga Champions dua kali.

INTER MILAN

Paling mengejutkan pergantian pelatih di Inter Milan. Manajemen Football Club Internazionale Milano atau yang dikenal dengan nama Internazionale atau juga Inter ini memutus kontrak Antonio Conte.

Padahal, Conte baru saja mempersembahkan gelar juara Liga Italia. Gelar scudetto itu merupakan penantian 11 tahun.

Conte meninggalkan Inter karena tidak senang dengan rencana Inter dalam mengatasi masalah keuangan. Klub berencana menjual pemain kunci demi mengatasi masalah finansial karena pandemi Covid-19.

Kini Inter memilih Simone Inzaghi mantan pelatih Lazio. Sky Italia melaporkan, Inzaghi telah menyetujui kontrak dua tahun untuk melatih Inter, Jumat (28/05/2021).

Tags :
Kategori :

Terkait