Permintaan Kolang Kaling di Pangandaran Meningkat

Sabtu 17-04-2021,12:30 WIB
Reporter : syindi

PANGANDARAN — Harga kolang-kaling di Pangandaran menembus Rp 12 ribu per kilogram. Memasuki Ramadan, permintaan buah tersebut cukup tinggi.

Salah satu petani kolang-kaling asal Desa Cintaratu Kecamatan Parigi Ede S mengatakan harga kolang-kaling biasanya berkisar antara Rp 6 ribu sampai Rp 9 ribu. “Alhamdulilah kini sudah mencapai Rp 12 ribu. Ini berkah Ramadan,” ucapnya kepada Radar Jumat (15/4/2021).

Kata dia, permintaan meningkat sampai 100 kilogram. “Ya walaupun di awal Ramadan cuma sampai 50 kilogram,” terangnya.

“Sementara saya hanya memenuhi pesanan dan keliling perkampungan saja. Kalau ke pasar-pasar belum dipasok lantaran masih kurang tenaga yang mengupas buah dari pohon aren itu,” katanya.

Baca juga : Nelayan Pangandaran Diminta Lebih Waspada

Menurut dia, proses produksi buah kolang-kaling terbilang sulit, mulai dari memetik, merebus, mengupas buah aren hingga mencucinya sampai bersih. “Dalam prosesnya harus berhati-hati, khawatir terkena getahnya itu,” ucapnya.

Buah kolang-kaling atau caruluk sangat baik dibuat rujak campuran dengan es atau dikolak. “Di bulan Ramadan warga Pangandaran banyak yang mengonsumsi olahan buah ini,” tuturnya. (den)
Tags :
Kategori :

Terkait