TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Kabar gembira untuk kita semua yang penasaran dengan IKN (Ibu Kota Negara).
IKN dibuka untuk umum pada tanggal 16 September 2024.
Pengumuman ini disampaikan melalui situs web dan media sosial Otoritas IKN.
Bagi masyarakat yang ingin merasakan suasana ibu kota masa depan Indonesia, kini IKN dibuka untuk umum.
Berikut adalah panduan lengkap mengenai kunjungan ke IKN.
BACA JUGA:Infrastruktur Canggih Tersedia di IKN: Air Siap Minum, Transportasi Otonom, dan Smart Home
Jam Kunjungan dan Kuota Pengunjung
IKN dibuka untuk umum setiap hari dari pukul 09.00 hingga 17.00 WITA.
Namun, kuota kunjungan dibatasi hanya 300 pengunjung per hari.
Hal ini bertujuan untuk menjaga kenyamanan dan keamanan selama kunjungan.
Jika kuota harian sudah terpenuhi, pengunjung diharapkan untuk mendaftar pada hari lainnya.
BACA JUGA:PUPR Lakukan Sertifikasi Onsite SDM Konstruksi untuk Tingkatkan Kualitas Infrastruktur IKN
Lokasi dan Tempat yang Dapat Dikunjungi
Dengan dibukanya IKN untuk umum, ada dua tempat utama IKN yang menawarkan pemandangan dan suasana yang menggambarkan semangat pembangunan ibu kota masa depan yaitu Plaza Seremoni dan Taman Kusuma Bangsa.
Plaza Seremoni, sebagai pusat kegiatan, akan menjadi lokasi utama untuk berbagai acara resmi dan publik.