TERBARU 5 Daftar Beasiswa Bulan Juni 2024 untuk S1, S2 dan S3, Ketahui Link Pendaftarannya

Selasa 04-06-2024,17:30 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan

2. Beasiswa BCA Peduli 2024

Bagi mahasiswa aktif yang sedang menempuh pendidikan jenjang S1 dapat mengikuti pendaftaran Beasiswa BCA Peduli 2024.

Pendaftaran Beasiswa BCA Peduli 2024 dibuka sejak tanggal 1 hingga 30 Juni 2024.

Pendaftaran Beasiswa BCA ini dapat dilakukan secara online melalui laman resmi bcafinance.co.id.

BACA JUGA:6 Manfaat Daun Binahong untuk Kesehatan, Simak Juga Cara Mengolahnya

Program beasiswa ini khusus untuk mahasiswa minimal semester 5 dan maksimal semester 8.

3. Beasiswa JFLS 2024

Pemprov Jabar akan kembali membuka program beasiswa unggulan bernama Beasiswa JFLS 2024.

Beasiswa JFLS 2024 diperuntukkan bagi masyarakat Jawa Barat yang sedang berkuliah di perguruan tinggi, baik jenjang S1, S2 maupun S3.

BACA JUGA:Kemasan untuk Daging Kurban yang Aman dan Ramah Lingkungan, Apa Saja? Simak Penjelasannya di Sini!

Pendaftaran dibuka pada 20 Juni sampai dengan 20 Juli 2024. Pendaftaran dilakukan secara online melalui situs beasiswa-jfl.jabarprov.go.id.

4. Beasiswa Unggulan 2024

Puslapdik Kemdikbud telah menginformasikan bahwa Beasiswa Unggulan 2024 diperpanjang hingga tanggal 6 Juli 2024.

Beasiswa Unggulan 2024 yang sedang dibuka saat ini dikhususkan untuk pegawai Kemdikbud yang sudah berstatus PNS.

BACA JUGA:Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya, Golkar-PAN Panaskan Kekuatan, Koalisi dan Pendamping Yusuf Masih Terbuka

Bagi pegawai Kemdikbud yang berminat untuk melanjutkan pendidikan jenjang S2 atau S3 melalui Beasiswa Unggulan 2024 dapat melakukan pendaftaran di beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id.

Kategori :