RADARTASIK.COM - Jika anda sedang mencari tips memilih baju pengantin pria dan wanita yang simpel namun tetap terlihat elegan, berikut adalah beberapa panduan yang berguna.
Menentukan kostum pernikahan yang simpel dan elegan adalah impian bagi banyak pasangan.
Tips memilih baju pengantin wanita yang sederhana tapi tetap elegan:
1. Pilihlah Gaun dengan Potongan Simpel
Pilih gaun dengan potongan yang sederhana seperti model A-line atau potongan princess yang mengikuti bentuk tubuh dengan lembut.
BACA JUGA: Daftar 11 Pemain yang Pernah Bobol Gawang Real Madrid 4 Kali: Ada Nama Milito dan Lewandowski
Hindari terlalu banyak detail atau ruffles yang berlebihan agar tetap terlihat elegan.
Pilihlah bahan dengan kualitas yang baik seperti satin, silk, atau organza.
2. Pakaian Tradisional
Jika anda juga menggunakan pakaian tradisional di acara pernikahan, pilih jenis kostum yang membuat anda nyaman saat memakainya.
Kenyamanan adalah kuncinya. Pastikan baju pengantin yang dipilih sangat nyaman dan pas di tubuh.
Periksa ukuran dan pastikan semua bagian tidak terlalu ketat atau terlalu longgar.