Robert Lewandowski Ramal Kylian Mbappe dan Jude Bellingham Calon Peraih Ballon d'Or

Selasa 30-04-2024,13:00 WIB
Reporter : Ahmad Faisal
Editor : Ahmad Faisal

RADARTASIK.COM – Robert Lewandowski meramalkan bahwa Kylian Mbappé dan Jude Bellingham adalah calon peraih Ballon d'Or tahun 2024, demikian dilaporkan oleh Sport Bild.

Lewandowski, yang menjadi salah satu pemain yang paling tidak beruntung dalam sejarah Ballon d'Or, mengingat bahwa dia seharusnya memenangkan penghargaan tersebut pada tahun 2020, namun gagal karena pandemi virus corona. 

Situasi tersebut memaksa penyelenggara untuk tidak memberikan penghargaan Ballon d'Or, celakanya disaat banyak pihak memperkirakan Robert Lewandowski akan menjadi pemenang pada tahun berikutnya, striker Barcelona itu kalah dari Lionel Messi.

Lewandowski sendiri merasa bahwa statistik impresifnya pada periode tersebut, mencetak 100 gol dalam 85 pertandingan antara tahun 2020 dan 2021, seharusnya membuatnya tetap mendapatkan gelar tersebut. 

BACA JUGA: Fenomena Breakdance: Dari Jalanan Menuju Festival Besar hingga Menjadi Budaya Pop Baru di Kalangan Anak Muda

Walaupun mengaku  tidak merasa marah atau sedih karena kehilangan trofi tersebut, ia tetap berharap untuk mendapatkan Ballon d'Or yang layak didapatkannya pada musim itu.

"Tahun itu luar biasa bagi saya, saya berada di level tertinggi, dan kami memenangkan segalanya,” kata Lewandowski diutip dari Tuttomercato. 

“Saya tidak akan merasa tersinggung: tapi menerima Ballon d'Or 2020 sekarang akan menjadi suatu kehormatan besar," tambahnya.

Terkait dengan penerima Ballon d'Or tahun ini, Lewandowski merasa sulit untuk memprediksinya karena Kejuaraan Eropa dan pertandingan di Liga Champions masih belum berakhir. 

BACA JUGA: 9 Kandidat Berebut Tiket PPP untuk Maju di Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya, Siapa Saja?

Namun, menurutnya, saat ini Kylian Mbappé dan Jude Bellingham adalah dua pemain yang paling luar biasa di dunia yang bakal menjadi kandidat terkuat peraih Ballon d'Or.

“Siapa yang akan memenangkannya tahun ini? Sulit untuk mengatakannya karena Kejuaraan Eropa dan pertandingan terakhir Liga Champions belum berakhir,” katanya. 

“Namun saat ini Kylian Mbappé dan Jude Bellingham bagi saya adalah pemain paling luar biasa di dunia,” tandasnya.

Kategori :