Sehingga dirinya tak mau jumawa kesetiannya itu bakal membuatnya sebagai kandidat prioritas. "Prosesnya profesional saja. Saya mengalir," tukasnya.
Jika nanti mendapatkan SK pencalonan, Badruzzaman akan menilai hal tersebut sebagai kepercayaan dari partai. Namun ketika SK yang diharapkan jatuh ke kandidat lain, dia akan berlapang dada. "Apapun yang terjadi saya akan tetap mendukung PKB," tegasnya.
Badruzzaman merupakan kandidat ketiga yang mengembalikan formulir ke Desk Pilkada PKB. Yanto Oce dan Abdul Kholik yang akrab disapa Kakang Prabu telah melakukan proses itu kemarin Minggu, 28 April 2024.
Setelah Badruzzaman, menyusul Ketua HIPMI Arif Hidayat Putra yang juga melengkapi proses pendaftaran. Sampai pukul 14.00 tadi tercatat sudah ada 4 kandidat yang mengembalikan formulir penjaringan ke PKB.