Jelajahi Keindahan Alam dan Jejak Sejarah di Sumedang, Berikut 5 Rekomendasi Objek Wisata

Senin 22-04-2024,19:32 WIB
Reporter : Dela Fitriani
Editor : Ruslan

RADARTASIK.COM - Sumedang merupakan sebuah kabupaten di Jawa Barat yang terkenal dengan tahu sumedang dan wisata kuliner yang lezat.

Kabupaten ini juga menawarkan keindahan alam dan jejak sejarah yang menarik untuk diikuti.

Berikut 5 rekomendasi objek wisata di Sumedang yang tidak hanya menawarkan keindahan alam namun juga sejarah budaya.

1. Curug Cinulang

Ditemani gemuruh air terjun, Curug Cinulang menjelma sebagai magnet bagi wisatawan yang mengunjungi Sumedang. 

Terletak di Cicalengka Sindang Wangi, Sindulang, Cimanggung, air terjun ini menghadirkan pesona alam yang tak terlupakan.

Dua air terjun dengan ketinggian sekitar 50 meter menambah daya tariknya.

Pengunjung dapat menikmati keindahan alam dengan membayar tiket masuk yang terjangkau hanya Rp 15.000 untuk dewasa dan Rp 10.000 untuk anak-anak.

BACA JUGA: 18 Personel Polres Banjar Dapat Penghargaan, Ini Pesan Khusus Kapolres

2. Museum Prabu Geusan Ulum

Di tengah gemerlap Sumedang kota, Museum Prabu Geusan Ulum menawarkan petualangan sejarah yang menarik.

Berjarak 50 meter dari alun-alun Sumedang, museum ini menjadi saksi bisu perjalanan Kerajaan Sumedang Larang.

Peninggalan berharga dari masa lalu seperti Mahkota Binokasih, menjadi daya tarik utama.

Setidaknya tempat ini memiliki 5 gedung utama yaitu Gedung Pusaka, Gedung Gamelan, Gedung Srimanganti, Gedung Kereta dan Gedung Bumi Kaler.

Pengunjung dapat menjelajahi museum ini dengan membayar tiket masuk seharga Rp 5.000 untuk wisatawan lokal dan Rp 20.000 untuk wisatawan asing.

Kategori :