Durian Sultan Ini Termahal di Dunia, Dagingnya Sangat Pulen dan Warnanya Menggoda, Sudah Ada di Tasikmalaya?

Rabu 07-02-2024,08:14 WIB
Reporter : Usep Saeffulloh
Editor : Usep Saeffulloh

Durian Sultan Ini Termahal di Dunia, Dagingnya Sangat Pulen dan Warnanya Menggoda, Sudah Ada di Tasikmalaya?

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM — Saat ini jenis durian termahal di dunia dipegang Durian Duri Hitam.

Jika durian Montong dijual Rp 90.000 per kg, durian Musang King Rp 300.000 per kg, nah durian ini bisa dijual dengan harga sampai Rp 600.000 per kg.

Catat, ya saat ditimbang, penjualan durian full dengan kulitnya. Jadi Anda yang bisa membeli durian sultan ini, maka Anda luar biasa.

Karena untuk mendapatkan satu butir durian duri hitam, maka pecinta durian bisa merogoh kocek hingga di atas Rp 1 juta.

Durian Duri Hitam ini adalah varian unggulan Malaysia dan menjadi juara kontes 2023.

Pecinta durian pasti tahu cara membedakan durian duri hitam dengan durian lainnya.

Kulit durian Duri Hitam di ujung durinya memiliki warna hitam dengan warna dominan kecoklatan. Meskipun bisa saja di sebagian durian duri hitam memiliki warna hijau.

Sedangkan warna dagingnya sangat menggoda. Daging durian duri hitam berwarna orange.


Daging buah durian Duri Hitam pulen dan berwarna orange. Foto: tangkapan layar Youtube Mas Duren--

Soal rasa, durian duri hitam pulen, manis dengan semburat pahit.

Daging durian duri hitam juga sangat tebal dan pulen.

Jadi akan sangat menggoda, setelah buah durian dibuka dan terlihat daging durian sultan termahal di dunia ini.

Perbedaan Durian Duri Hitam dengan Durian Musang King

Sementara itu durian Duri Hitam memiliki ciri-ciri fisik duri lebih pendek dari durian Musang King.

Kategori :