Diliburkan, Skuad Persib Tetap Dibekali Menu Latihan Khusus, Ini Penjelasan Coach Yaya Sunarya

Jumat 10-11-2023,17:17 WIB
Reporter : Usep Saeffulloh
Editor : Usep Saeffulloh


Asisten pelatih Persib Yaya Sunarya. Foto: Persib--

“Pemain diminta betul-betul fresh karena kami ingin saat kembali berlatih bersama, mereka siap menjalani latihan dan konsisten mendapat hasil lebih baik lagi,” ujar Yaya Sunarya, yang juga pelatih fisik ini.

BACA JUGA: HP Gaming! Infinix GT 10 Pro HP Gahar Layar Super AMOLED dengan Chipset Dimensity 8050

BACA JUGA: Berikut Spesifikasi Infinix Note 30 Kamera Selfie 16 MP dengan RAM 8GB Wajib Beli Si

Sebelumnya, pelatih Persib Bojan Hodak meliburkan skuad Persib selama 5 hari. Karena Liga 1 2023/2024 libur sekitar dua pekan ke depan. 

Alasan Bojan Hodak meliburkan skuadnya 5 hari karena bentuk apresiasi setelah Persib tak terkalahkan dalam 12 laga.

"Pemain akan mendapat beberapa hari libur karena kami juga baru mencatatkan tren positif tidak terkalahkan, 12 pertandingan tidak kalah,” ujar Bojan Hodak. 

“Jadi pemain pantas mendapat istirahat dan setelah itu kami akan kembali memulai latihan," kata Bojan Hodak lagi.

BACA JUGA: Desember ke Bandung, Ini Profil Asnawi Mangkualam yang Santer Dikabarkan Akan Gabung Persib

BACA JUGA: Walah, Perang Saudara 4 Pemain Persib di Timnas Indonesia dan Filipina, Daisuke Sato Mengincar Marc Klok

Selama jeda internasional, 3 pemain Persib gabung timnas Indonesia dan 1 gabung timnas Filipina.

Marc Klok, Rachmat Irianto, dan Edo Febriansyah akan bergabung dengan Timnas pada 11-22 November.

"Kami juga akan kehilangan setidaknya tiga pemain untuk membela tim nasional karena kami akan melepas mereka," ujar Bojan Hodak.

Persib juga akan ditinggalkan sementara waktu oleh Daisuke Sato untuk memperkuat Timnas Filipina.

Sementara itu di tengah para pemain Persib libur, kini santer kabar soal rencana Asnawi Mangkualam gabung Persib untuk gantikan I Putu Gede yang telah kembali gabung ke Bhayangkara FC.   

 

Kategori :