"Saya pikir ini adalah pertandingan yang bagus. Kedua tim bisa menunjukkan penampilan terbaik,” ujar Bojan Hodak dilansir dari laman Persib.
Di babak pertama dan kedua, kata Bojan Hodak, Persib bermain dominan.
“Saya melihat di babak pertama dan kedua kami dominan, menguasai jalannya pertandingan,” ujarnya.
“Kemudian mencoba menjaga ritme dan memberikan beberapa kali peluang. Lawan punya satu peluang dari tendangan bebas dan berbuah gol," ujar pelatih Kroasia ini.
Dalam laga Persija vs Persib, penyerang David da Silva jadi pembeda dengan mencetak gol penyama kedudukan Persib.
"Saya pikir ini adalah derbi bagus dan saya percaya dari banyak peluang dengan hasil ini cukup baik dalam progres setiap pertandingan," ujar Bojan Hodak.