Sama halnya dengan security code, kode OTP merupakan kode rahasia yang akan digunakan untuk pengaksesan akun OVO.
Dengan demikian, kode OTP tidak boleh disebarkan ataupun diinformasikan kepada pihak manapun demi keamanan akun OVO Anda.
Untuk diketahui, agar kode OTP dapat diterima oleh pengguna OVO, pastikan pada saat pendaftaran OVO Club Anda menggunakan nomor handphone dan email aktif.
Apabila nomor handphone yang didaftarkan tidak aktif, maka calon pengguna OVO tidak akan menerima kode OTP yang dikirimkan melalui SMS.
BACA JUGA:Wisata Alam di Bandung, Kawah Rengganis Ciwidey Relaksasi Mandi Asap, Lumpur dan Air Panas
Tak hanya itu, nomor handphone yang didaftarkan pada aplikasi OVO harus nomor handphone yang belum pernah didaftarkan sebelumnya.
Hal itu karena satu nomor handphone hanya dapat digunakan untuk satu kali pembuatan akun di aplikasi OVO.
Itulah informasi mengenai cara membuat security code yang aman untuk akun OVO Anda. Semoga bermanfaat!