KEREN, Persib Punya Pelatih Baru, Lawan Persik Kediri Momen Persib Bangkit dari Jurang Degradasi

Rabu 26-07-2023,16:29 WIB
Reporter : Usep Saeffulloh
Editor : Usep Saeffulloh

"Semua tim di Liga 1 kekuatannya merata dan kami harus waspada,” ujar Beckham Putra. 

BACA JUGA: 5 Misi Battosai si Pembantai untuk Menebus Dosa Masa Lalu di Rurouni Kenshin: Meiji Kenkaku Romantan

BACA JUGA: Kisah Lucu Abu Nawas Menjawab Pertanyaan Baginda Raja Harun Al Rasyid tentang Batas Alam Semesta

“Butuh kerja keras untuk bisa meraih hasil maksimal," kata dia.

Sementara itu Bobotoh dilarang menonton laga Persib vs Persik Kediri ke Stadion Brawijaya Kediri. 

Andang Ruhiat, Vice President Operations PT Persib Bandung Bermartabat mengaku sudah melakukan komunikasi dengan pihak Panpel Persik soal larangan Bobotoh datang ke Stadion Brawijaya.

"Kami juga mendapatkan laporan dari pihak Panpel Persik tentang adanya indikasi tiket dibeli oleh bobotoh," kata Andang Ruhiat dilansir dari laman resmi Persib.

Untuk itu, Andang Ruhiat meminta Bobotoh tidak menonton di Stadion Brawijaya. 

"Dukungan kepada Persib bisa dilakukan dari rumah dan juga melalui media sosial," tegas Andang Ruhiat.

Andang Ruhiat mengimbau Bobotoh menghargai tuan rumah dan sepatutnya menjadi suporter cerdas.

Terlebih ada aturan dan regulasi yang telah ditetapkan PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sebagai operator kompetisi bahwa suporter lawan tidak boleh menonton langsung di stadion saat klubnya tandang.  

Menurut Andang Ruhiat, akibat pelanggaran aturan tersebut akan berdampak sanksi kepada Persib dan kepada persepakbolaan nasional. 

“Mengingat kita saat ini masih dipantau secara ketat oleh pihak FIFA," kata Andang Ruhiat mengingatkan.

 

Kategori :