Marc Klok Sebut Persib Alami Situasi Sulit Usai Ditinggal Luis Milla, Apalagi Pekan Keempat Lawan PSM Makassar
BANDUNG, RADARTASIK.COM - Gelandang Persib Marc Klok mengungkapkan Persib mengalami situasi sulit usai ditinggal pelatih Luis Milla.
Gelandang Persib Marc Klok menegaskan timnya harus mampu bangkit dan tampil maksimal di pertandingan selanjutnya.
Seperti diketahui, Luis Milla resmi meninggalkan Persib pada Sabtu 15 Juli 2023 usai melakoni pekan ketiga Liga 1 melawan Dewa United.
Usai ditinggal Luis Milla, Persib akan melakoni pekan keempat Liga 1 melawan PSM Makassar.
Saat ini, Persib dipimpin oleh caretaker Yaya Sunarya.
Marc Klok menyebut Yaya Sunarya akan berusaha membawa Persib keluar dari situasi sulit jelang melawan PSM Makassar.
Lebih lanjut, Marc Klok menginginkan kemenangan melawan PSM Makassar.
Marc Klok menegaskan dirinya ingin mencetak gol ke gawang mantan tim demi mengembalikan kepercayaan Persib di kompetisi Liga 1.
BACA JUGA:Siapa Pelatih Baru Persib Pengganti Luis Milla? Ini Penjelasan Bos Persib
"Target pribadi menang saja. Kalau bisa mencetak gol itu bagus. Terpenting ada kemenangan kita main bagus, saya harus main bagus, saya harus fit," ujarnya.
Walaupun berada di situasi sulit, Marc Klok optimis Persib mampu meraih hasil maksimal melawan juara bertahan Liga 1 PSM Makassar.
"Kita harus berikan hasil maksimal untuk ambil kemenangan di pertandingan melawan PSM Makassar di sana (Stadion Gelora BJ Habibie)," tuturnya.
Tak hanya tim Marc Klok, PSM Makassar juga sedang mengalami situasi sulit di awal kompetisi Liga 1.