PERASAAN I Made Wirawan Pertama Kali Melatih Kiper Persib: Tidak Grogi Hanya…

Rabu 21-06-2023,03:35 WIB
Reporter : Usep Saeffulloh
Editor : Usep Saeffulloh

BACA JUGA: Exit Tol Getaci di Kabupaten Tasikmalaya Pintunya Ingin di 3 Titik, Kota Tasik Gimana?

Pengamat Persib Rony Anwari menganalisis bahwa ada 2 opsi kemungkinan Persib tambah kiper lagi untuk musim depan.

Adapun 2 opsi atasi kiper Persib yang saat ini cedera yaitu mendatangkan kiper baru berpengalaman di Liga 1 atau menaikkan kiper muda Persib dari akademi Persib bergabung menjadi kiper senior Persib.

Rony Anwari mendapatkan kabar bahwa manajemen Persib menerima masukan dari pelatih kiper asal Brasil, Luizinho Passos agar Persib menambah kiper.


Asisten pelatih kiper Persib I Made Wirawan saat bersama kiper Persib Bandung saat berlatih di Yogyakarta. Foto: Tangkapan layar Twitter Persib--

Luizinho Passos menyarankan manajemen Persib menambah kiper baru untuk menjadi pelapis kiper Persib sekarang.

“Butuh kiper pelapis karena mengingat 2 kiper sekarang masih cedera,” ujar Rony Anwari dilansir dari Youtubenya.

2 kiper Persib yang masih cedera itu adalah Reky Rahayu dan Satrio Azhar. Sedangkan Teja Paku Alam sudah sembuh.

Dengan kondisi saat ini, kata Rony Anwari, bisa saja Persib mempromosikan kiper junior Persib yang sebelumnya sudah ikut latihan bersama Persib senior ketimbang merekrut kiper senior yang berpengalaman.

Mengingat, kata dia, waktunya juga mempet menjelang pembukaan Liga 1 2023/2024 yang akan dilaksnakan pada Juli 2023 nanti.

“Lebih gampang (promosikan kiper muda Persib). Soalnya kalau kiper berpengalaman, apalagi berkecimpung di Liga 1 agak susah karena mendekati kick off (Liga 1 pada Juli 2023),” ujarnya.

Belum lagi, kalau merekrut kiper berpengalaman harus negosiasi dan lain sebagainya di tengah masa menjelang kick off yang sebentar lagi.

“Opsinya ya ngambil dari pemain (kiper) muda,” kata Rony Anwari.

Namun demikian, semuanya menggu keputusan dari manajemen Persib soal usulan Luizinho Passos soal Persib butuh kiper baru untuk pelapis.

 

Kategori :