SISI LAIN Persib: Pelatihnya Bawa Spanyol Juara Piala Eropa U-21, Satu Pemainnya Ikut Piala Dunia U-20

Kamis 30-03-2023,19:09 WIB
Editor : Usep Saeffulloh

Pemain mantan timnas Brasil U-20 tersebut sejak kedatangannya ke Persib sudah membuat Bobotoh jatuh hati.

Apalagi mantan timnas Brasil U-20 ucapkan janji yang membuat Bobotoh terharu.

Bahkan, pemain yang membela timnas Brasil U-20 Piala Dunia 2009 itu rela tak liburan hanya untuk membuatnya tampil maksimal di Persib.


Penyerang Persib Ciro Alves saat akan melakukan tendangan pojok di laga Persib vs Bhayangkara FC di Stadion Pakansari Bogor, Jumat 24 Maret 2023 malam. Foto: Persib--

Adapun mantan pemain timnas Brasil U-20 itu adalah Ciro Alves.

Sejak awal bergabung, mantan Timnas Brasil U-20 itu ucapkan janji yang membuat Bobotoh terharu.

Ciro Alves selalu tampil ngotot di lapangan namun santun di luar lapangan.

Tak hanya itu, penyerang Persib asal Brasil ini terus berupaya mengejar hasil terbaik dan mewujudkan target Persib juara Liga 1 2022/2023.

Demi Persib juara Liga 1 2022-2023, Ciro Alves lewatkan liburan Tahun Baru 2023 dan malah menambah porsi latihan.

Bahkan, Ciro Alves lewatkan liburan Tahun Baru 2023 dan malah menambah porsi latihan untuk meningkatkan performanya di putaran kedua nanti.

“Dengan segala ketulusan saya, saya siap melakukan dan mengorbankan segalanya untuk itu,” ujar Ciro Alves dilansir dari situs resmi Persib.

“Saya memutuskan tidak berlibur untuk menjaga kondisi fisik karena sejujurnya selalu memikirkan pertandingan dan kompetisi,” kata pemain Persib bernomor punggung 77 itu.

Kata-kata Ciro Alves sungguh menyentuh hati Bobotoh.

Kini sampai Persib menjalani 30 laga di musim Liga 1 2022/2023, Ciro Alves telah mencetak 10 gol.

Ciro Alves hanya kalah dari rekan duetnya, David da Silva yang telah mencetak 21 gol.

Total duet mematikan di Persib itu telah mencetak 31 gol dari 50 gol yang dicetak Persib musim ini.

Kategori :