Pembalap Astra Honda Optimis Tampil Dominan di Asia

Jumat 24-03-2023,20:30 WIB
Reporter : rilis
Editor : Tina Agustina

Thailand Talent Cup   

Ajang balap level Asia menjadi rangkaian anak tangga dalam jenjang pembinaan balap AHM untuk mengantarkan mimpi pebalap bersaing di level dunia. Selain ARRC dan Idemitsu Asia Talent Cup (IATC), Thailand Talent Cup (TTC) menjadi gerbang awal di level Asia bagi pebalap belia setelah mengenyam pendidikan di Astra Honda Racing School (AHRS). 

Tahun ini, AHM menurunkan Decksa Almer Alfarezel dan M.K Ramadhipa untuk bersaing di TTC. Seri pertama dilakukan bersamaan dengan ARRC seri perdana di Chang International Circuit, Buriram, Thailand Sabtu-Minggu 25-26 Maret 2023. Para pebalap pun menyatakan kesiapannya untuk bersaing penuh dan menimba pengalaman dalam setiap race yang dilakoninya. 

“Saya sangat antusias untuk menjalani balapan pertama saya di Thailand Talent Cup. Saya akan memanfaatkan kesempatan yang diberikan Astra Honda ini sebaik-baiknya. Semoga persiapan yang sudah saya lakukan, termasuk latihan adaptasi dengan NSF250R, bisa bermanfaat pada penampilan saya besok di Buriram,” ujar Rama. 

BACA JUGA:PROFIL Duet Baru Persib Sangat Mematikan, Bobotoh Teringat Momen saat Persib Juara ISL 2014

Dua balapan ARRC pada akhir pekan ini akan digelar pada Sabtu 25 Maret 2023 dan Minggu 26 Maret 2023, dimana balapan AP250 dimulai pada pukul 14:00 WIB dan SS600 pada pukul 14:50 WIB. Sementara untuk TTC akan digelar pada Sabtu 25 Maret 2023 pada pukul 16:40 WIB dan 10:45 WIB pada Minggu 26 Maret 2023. (rls)

Kategori :