Gali Potensi Wisata Arung Jeram

Selasa 28-02-2023,15:13 WIB
Editor : Andriansyah

RADARTASIK.COM – Dinas Pariwisata Kabupaten Ciamis mulai menggali sejumlah potensi wisata. Salah satunya arung jeram. Wisata air ini memanfaatkan Sungai Citanduy sebagai sarana menantang adrenalin. 

“Dengan maksud dan tujuan mendongkrak kunjungan wisata di Kabupaten Ciamis, secara otomatis nantinya bisa menaikan PAD (pendapatan asli daerah) juga,” ujar Kabid Destinasi Wisata Dian Udeng saat ditemui Radar, di ruang kerjanya Senin (27/2) pagi.

Untuk memperkenalkan wisata itu, Dinas Pariwisata menggelar Ciung Wanara Adventure Rafting pada hari Minggu (26/20/2023) kemarin. Kegiatan itu mengambil lokasi start di sekitar Jalur Lingkar Selatan dan finish di kawasan Karangkamulyan. Total jarak panjang jalur yang diarungi sekitar 12 kilometer. “Kegiatan ini sebenarnya sudah yang ke-5 kalinya. Makanya kita lebih gebyar besarkan kali ini agar terus ramai dan semarak,” tuturnya.

Untuk merasakan tantangan arung jeram, kata dia, masyarakat atau wisatawan bisa menghubungi Dinas Pariwisata atau pun Pengcab Arung Jeram Ciamis. Nantinya pihak terkait akan menginformasikan apakah kondisi debit airnya memungkinkan serta aman untuk diarungi atau tidak. 

Sebab, olahraga ini bergantung pada ketinggian atau debit air. Jika debitnya terlalu deras, hal itu tidak aman untuk dilakukan. “Kita akan arahkan dan sampaikan kepada wisatawan mengenai debit airnya,” paparnya.

Nantinya panitia akan menyediakan pendamping yang terdiri dari skipper, rescuer dan lainnya untuk membimbing wisatawan. Untuk merasakan sensasi menantang ini wisatawan ditarif Rp 50.000/orang untuk sewa perahu dan membayar skipper. Satu perahu bisa muat lima sampai 6 orang. “Jadi satu balikan segituan. Pokonya akan dimanjakan oleh berbagai keindahan Sungai Citanduy dan wisata menantang dan puas,” paparnya.

Ketua Tagana Kabupaten Ciamis Ade Waluya mengatakan pihaknya mendapat undangan dari Dinas Pariwisata untuk mengikuti arung jeram itu pada hari Minggu. “Makanya kita dalam pemandu wisata sangat siapa sekali kalau ada yang arung jeram namun tentunya dengan peralatan lengkap dan aman,” singkatnya. (isr)

Tags :
Kategori :

Terkait