RAMADAN! Jembatan Terpanjang di Kota Tasik Lebih Ramai

Jumat 17-02-2023,17:30 WIB
Reporter : Ruslan
Editor : Ruslan

”Tapi itu baru informasi. Pokoknya akan menjadi lokasi paling enak untuk menunggu magrib nanti di bulan Ramadan,” tutur pria 28 tahun ini.

Agar lebih indah, saran dia, jembatan ini ditambah pernak-pernik lainnya. Misal, ada ikon Kota Tasik payung geulis atau yang lain namun tetap enak di pandang mata.

Kini Jembatan Ciloseh menjadi destinasi baru bagi warga Tasik dan sekitarnya. Karena, jembatan ini memiliki keunikan tersendiri.

Dikutip dari laman resmi Binamarga PUPR, selain menjadi ikon baru, Jembatan Ciloseh menjadi salah satu jembatan terpanjang di Kota Tasik.

BACA JUGA: Tol Getaci Akan Terkoneksi dengan Tol Cisumdawu, Perjalanan Tasik-Bandara Kertajati Makin Singkat

Hal ini dibuktikan dengan panjangnya yang mencapai 252,1 meter dengan lebar 22 meter.

Jembatan ini juga menghubungkan Lingkar Utara Tasik di ruas jalan Provinsi Cisumur – Garuda (Letjen Mashudi) dan Jalan Nasional Mohamad Toha Tasik).

Jembatan ini pun menuju akses Tol Getaci (Gedebage–Tasik–Cilacap) yang digadang-gadang akan menjadi salah satu tol terpanjang di Indonesia.

Kategori :