Siswa SMP di Banjar Lulus 100 Persen

Jumat 17-06-2022,18:40 WIB
Editor : midi

Radartasik, BANJAR – Sebanyak 2.619 siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) kelas 9 lulus 100 persen.

Sementara tingkat Sekolah Dasar (SD) kelas 6, ada satu orang tidak lulus dari jumlah 2.599 siswa.

“Jadi tingkat kelulusan SD 99,97 persen,” kata Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Banjar Surdam di ruang kerjanya, Kamis (16/52022).

Ia menjelaskan, satu siswa kelas 6 SD yang tidak lulus lantaran pindah sekolah. Orang tuanya pindah ke luar kota.

“Kelulusan siswa ini tanggal 15 Juni 2022. Siswa SD yang tidak lulus ini karena ketika mau ujian dia pindah bersama orang tuanya, sehingga tidak bisa mengikuti ujian,” kata Surdam.

Pihaknya sudah menyampaikan imbauan ke satuan pendidikan SD dan SMP agar siswa yang lulus tidak melakukan euforia berlebihan. Apalagi bagi siswa SMP, pihaknya melarang untuk melakukan konvoi dan vandalisme baik ke baju atau corat-coret ke dinding.

“Surat edaran sudah kami sampaikan ke satuan pendidikan SD dan SMP untuk mengendalikan seluruh siswa yang lulus kelas 6 dan 9 agar tidak melakukan eforia berlebihan, arak-arakan, vandalisme baju maupun tembok yang mengganggu ketertiban. Imbauan itu penekanannya lebih kepada ke siswa SMP,” kata dia.

Pihaknya juga menyampaikan untuk kegiatan studi tur atau liburan siswa diutamakan menuju lokasi wisata di Jawa Barat. Hal itu juga sesuai arahan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat untuk membantu meningkatkan perekonomian warga dari sektor wisata.

“Kita sudah mengeluarkan surat edaran dari Disdik di awal Mei, edaran mengenai kegiatan akhir tahun 2021-2022.  Kegiatan studi tur sudah diperbolehkan, hanya diutaman di wilayah Jawa Barat,” katanya seraya menjelaskan jumlah SD Negeri di Kota Banjar sebanyak 86 dan 4 sekolah swasta serta 10 SMP Negeri dan 16 SMP Swasta. (cep)

Tags :
Kategori :

Terkait