Mantan Bintang Iklan Binomo Buka-bukaan Soal Uang yang Dimilikinya, Ternyata Cuman Segini

Sabtu 26-02-2022,11:20 WIB
Reporter : radi

Radartasik.com -   Satu persatu fakta tentang platform trading online Binomo mulai terkuak. Salah satunya dari sosok mantan bintang iklan tersebut yang "bernama" Budi Setiawan

Nama Budi Setiawan sendiri beberapa tahun lalu sempat viral karena digambarkan sebagai sosok yang sukses dan berhasil kaya dari menjalan Binomo. Namun, ternyata nama Budi Gunawan bukanlah merupakan nama asli dari pria tersebut. 

Pria tersebut bernama Yosua Putra dan kini berusia 27 tahun. 

Kini, yang jadi pertanyaan adalah apakah Yosua Putra benar-benar merupakan orang kaya seperti yang ada di dalam iklan Binomo tersebut? 

Faktanya, Yosua mengakui bahwa apa yang dia bicarakan dulu tidak benar adanya. Yosua mengaku kalau dirinya pernah punya uang paling besar yakni Rp100 juta. Namun, uang tersebut bukan dari hasil trading. 

"Kalau saya lihat ini bapak sudah punya kekayaan mencapai Rp100 milliar ada ya?," tanya Denny Sumargo, dikutip dari kanal YouTube-nya (CURHAT BANG Denny Sumargo) pada Jumat (25/02/2022). 

"Bisa dibilang belum pernah sih," jawab Yosua sambil tertawa. 

"Lo pegang duit paling banyak dalam hidup lo berapa banyak?," tanya Denny Sumargo lagi.

 "Enggak banyak lah, paling sekitar Rp100 juta pernah. Di saldo sih enggak gue pegang, enggak (bukan hasil trading), dari hasil ngamen bro," jawab Yosua lagi. 

Fakta lain yang dibongkar Yosua yakni ternyata ia syuting iklan Binomo tersebut bukan di Indonesia melainkan di Rusia, St Petersburg, Rusia. 

Awalnya Yosua ditawari syuting Binomo oleh kekasihnya dan gajinya disebut-sebut mencapai Rp50 juta. Pada akhirnya Yosua pun menerima tawaran itu, tetapi itu juga menjadi pengalaman pertama dalam hidupnya menjadi bintang iklan. 

"Dikasih tuh langsung sebelum syuting cash (bayaran iklan,red), dikasih berapa ratus ribu Rubel gitu," tandasnya. 

Dikutip dari Fin.co.id, nama Budi Setiawan sempat viral karena menjadi bintang iklan Binomo, terlebih gayanya yang sangat nyentrik. 

Pria tersebut dikenal dengan kalimat "jutaan orang bahkan tidak menyadari, bahwa mereka dapat menghasilkan 1.000 dollar tanpa meninggalkan rumah". (rtc/ima)
Tags :
Kategori :

Terkait